Percepat Pembangunan, Cari Peluang gaet Dana Pusat

Sekda Bengkulu Selatan, Sukarni, M.Si-Ist-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Selatan, Sukarni M.Si mengimbau para pejabat dilingkungan Pemkab Bengkulu Selatan gencar mencari tambahan anggaran ke pemerintah pusat.

Melalui pengajuan usulan program-program pembangunan ke Pemerintah pusat melalui kementerian terkait.

Mengingat, jika hanya mengandalkan program pembangunan bersumber dari APBD Bengkulu Selatan, tentu alokasi anggaranya sangat terbatas.

BACA JUGA:Sekda Seluma Ajak Kenang Selalu Jasa Para Pahlawan

"Para pejabat daerah khususnya kepala OPD harus agresif dan gesit mencari tambahan program anggaran ke Pemerintah pusat melalui kementerian dan juga Pemerintah provinsi dengan mengajukan proposal anggaran, karena dana APBD ini sangat terbatas," kata Sukarni.

Disampaikan Sekda, dengan kondisi APBD Bengkulu Selatan yang terbatas kurang lebih mencapai Rp 1 Triliun, tentu masih sangat kurang untuk memaksimalkan pembangunan daerah. Apalagi separuh dari anggaran daerah terkuras untuk belanja rutin pegawai pemerintah.

BACA JUGA:Sekda Bengkulu Selatan Tegaskan Semua OPD Harus Tindaklanjuti SAKIP

Untuk itu, dengan mencari tambahan usulan anggaran melalui program-program yang ada di masing-masing kementerian biss berupa Dana Alokasi Khusus (DAK) maupun program lainnya sangat dinantikan demi kemajuan daerah.

“Pejabat daerah sangat diharapkan dapat terus berinovasu mencari usulan program yang bisa diambil untuk kemajuan pembangunan daerah, terutama program infrastuktur fisik, seperti jalan, bangunan gedung dan program pembangunan lainnya, untuk itu segera buat proposal usulan ke pemerintah pusat bisa melalui dukungan pihak-pihak terkait yang ada di pusat,” pungkas Sekda. (one)

Tag
Share