5 Pilihan Tanaman Herbal untuk Mengatasi Asam Urat
5 Pilihan Tanaman Herbal untuk Mengatasi Asam Urat-istimewa-halodoc
RadarSelatan.bacakoran.co - Penyakit asam urat merupakan penyakit yang terjadi akibat penumpukan zat asam urat berlebih dalam darah. Kandungan asam urat yang tinggi ini kemudian dapat menumpuk di area persendian.
Alhasil, pengidap asam urat sering kali merasakan rasa sakit di area sendi, serupa dengan pengidap osteoarthritis. Rasa sakit ini juga sering disertai dengan peradangan dan rasa tidak nyaman.
Biasanya, dokter akan meresepkan obat asam urat yang mengandung allopurinol untuk menghindari kekambuhan. Selain dengan obat, ternyata terdapat pula beberapa tanaman herbal yang bisa kamu jadikan sebagai opsi pengobatan alami untuk asam urat.
Dikutip dari laman halodoc.com, ada beberapa obat herbal yang dapat membantu untuk mengurangi gejala penyakit asam urat:
1. Jahe
Jahe adalah tanaman dan ramuan herbal yang ampuh untuk mengatasi kondisi peradangan. Kemampuannya untuk mengatasi asam urat telah terbukti dengan baik.
Jahe dapat mengurangi rasa sakit yang berhubungan dengan penyakit asam pada tubuh. Bukan hanya itu, jahe juga dapat mengurangi kadar asam urat tinggi (hiperurisemia).
Kamu bisa mencampur parutan jahe dengan air hangat atau mendidih untuk membuat teh jahe yang dapat kamu minum. Selain itu, jahe dapat kamu oleskan langsung ke daerah sendi yang bermasalah atau sebagai kompres dalam bentuk pasta.
2. Kombinasi cuka apel, jus lemon, dan kunyit
Kandungan dari kombinasi tiga bahan ini dapat dengan ampuh menurunkan kandungan asam dalam sendi. Kunyit mengandung curcumin yang memiliki sifat antiinflamasi.
Sementara itu, cuka apel dan jus lemon dapat meningkatkan alkalinitas tubuh dan mengurangi rasa sakit akibat radang sendi.
Caranya, campurkan perasan dari setengah buah lemon ke dalam air hangat, lalu tambahkan 2 sendok teh kunyit dan 1 sendok teh cuka apel. Aduk rata dan minumlah campuran ini dua hingga tiga kali sehari untuk hasil yang optimal.
3. Habbatussauda
Jintan hitam atau habbatussauda telah dimanfaatkan sebagai obat tradisional sejak dahulu. Tanaman ini terkenal karena kemampuannya yang efektif dalam mengurangi gejala asam urat berkat sifat antiinflamasinya.
Dengan begitu, habbatussauda dapat membantu meredakan nyeri dan radang sendi yang sering muncul akibat asam urat.
4. Biji seledri
Seledri adalah herbal tradisional yang bermanfaat untuk mengobati masalah kencing. Biji serta ekstrak seledri banyak orang-orang gunakan untuk mengatasi gejala serta mencegah kekambuhan asam urat.
Beberapa kandungan dalam biji seledri, seperti luteolin dan 3-n-butylphthalide (3nB), telah terbukti membantu dalam mengurangi peradangan dan mengatur sintesis urat.
5. Bunga dandelion
Teh atau ekstrak bunga dandelion dipercaya dapat mengobati asam urat. Diperkirakan bahwa bunga dandelion dapat menurunkan kadar asam pada tubuh orang yang berisiko terkena penyakit ginjal.
Namun, hal ini belum terbukti sepenuhnya secara medis. Masih perlu lebih banyak penelitian untuk mengetahui manfaat bunga dandelion sebagai obat asam urat.
Editor: Suswadi AK