Jalan Amblas Tak Kunjung Diperbaiki, Polisi Pasang Garis Pembatas
POLICE LINE : Personil Polsek Kaur memasang Police line di kawasan jalan amblas -Julianto-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, SEMIDANG GUMAY – Ruas jalan amblas di wilayah Desa Bunga Melur Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur belum diperbaiki.
Ruas jalan itu amblas sejak beberapaminggu lalu akibat hujan deras yang menimbulkan abrasi.
BACA JUGA:Jelang Pilkada, Satpol PP Gencar Razia Tempat Hiburan Malam
Keberadaan jalan itu sangat fital, setiap hari selalu ramai masyarakat melewati jalan penghubung Kecamatan Kinal dengan Semidang Gumay itu.
"Saat malam rawan kecelakaan, sebab minim penerangan, kalau tidak diperbaiki sangat membahayakan pengendara dan bisa nyemplung ke sungai," kata Yogi Awansyah Kades Bunga Melur, Minggu 22 September 2024.
Dikatakan Kades, kerusakan jalan itu sudah sekitar dua minggu lebih. Namun hingga kini pemerintah dalam hal ini dinas terkait belum ada tanda-tanda akan melakukan perbaikan.
BACA JUGA:Tiga Periode Jadi Anggota Dewan, Dodi Martian Naik Jadi Pimpinan DPRD
Padahal kerusakan jalan itu terus bertambah dan kini sudah sekitar dua meter badan jalan amblas. Hal ini bisa mengancam keselamatan para pengendara yang melintas dan juga bisa menyebabkan Kecamatan Kinal terisolir.
Sebab jalan tersebut merupakan salah satu akses masyarakat Kecamatan Kinal untuk menuju Kecamatan Semidang Gumay dan kota Bintuhan.
“Kami berharap jalan ini segera diperbaiki, karena kalau malam hari ini tidak ada lampu penerangan jalan dapat mengancam jiwa pengendara. Untuk mencegah laka lantas kita bersama Polsek sudah memasang police line,” tandasnya.
BACA JUGA:Kawal Rapat Pleno Pengundian Nomor Urut Pilkada Seluma, Terjunkan 100 Personel
Sementara itu, Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH, MH didampingi Kapolsek Kaur Tengah IPTU Joko Susanto SH melalui Bhabinkamtibmas Bripka Radius Gea membenarkan jalan itu amblas dan bisa membahayakan pengendara.
Guna mengatasi korban jiwa pihaknya telah memasang garis pembatas untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terutama pengguna.
BACA JUGA:Soal Nomor Urut Pilgub, Tim Romer: Nomor Berapa Saja!