radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Salah satu langkah mencegah perkembangbiakan nyamuk penyebab demam berdarah dengue (DBD), Pemerintah Desa (Pemdes) diharapkan aktif mengajak warganya membersihkan lingkungan tempat tinggal.
Mengingat, kasus penyakit DBD di Bengkulu Selatan akhir-akhir ini bukan hanya ditemukan di kota, melainkan juga banyak didapati menyerang warga desa.
BACA JUGA:Kendaraan Dinas Rusak Siap Dilelang, KPKNL Bengkulu Lakukan Penilaian
“Kami selalu mengajak warga untuk bergotong royong membersihkan lingkungan khususnya setiap hari Jumat dengan melakukan program Jumat bersih.
Hal itu untuk mencegah penyebaran penyakit DBD dan penyakit lain yang disebabkan karena lingkungan kotor,” kata Kepala Dinas Kesehatan Bengkulu Selatan, Didi Ruslan.
Dikatakan Didi, jika warga aktif menjaga kebersihan lingkungan, maka nyamuk penyebab DBD akan terhalang untuk berkembang biak.
BACA JUGA:Akreditasi dan Jumlah Siswa Tentukan Status Penerima DAK
BACA JUGA:Kebakaran Lahan di Kaur Kian Meluas
Sebab nyamuk dapat berkembang biak dengan cepat jika dilingkungan yang terdapat genangan air dan lingkungan kotor.
“Barang atau benda yang dapat menampung air agar dibuang dan dikubur. Pastikan lingkungan sekitar tetap bersih. Mudah-mudahan kalau lingkungan tempat tinggal sudah bersih, maka dijauhkan dari penyakit, hidup lebih sehat,” pungkasnya. (one)