85 Pendekar Ikuti Kejuaraan Pencak Silat PSHT Bupati Seluma Cup

Minggu 08 Sep 2024 - 19:50 WIB
Reporter : Fauzan
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co - TAIS, Sebanyak 85 pendekar dari perguruan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Kabupaten Seluma mengikuti kejuaraan Pencak Silat Bupati Seluma Cup.

Kejuaraan pencak silat ini dilaksanakan di Balai Adat Kabupaten Seluma dari Sabtu (8/9) dan kemarin Minggu (9/9). Kejuaraan Bupati Seluma Cup dibuka langsung Bupati Seluma Erwin Octavian.

BACA JUGA:37 Desa Dapat Kucuran DD Tambahan, Ini Daftarnya

BACA JUGA:Dua Bulan Seluma Bakal Dipimpin Seorang Pjs Bupati

Bupati Seluma dalam sambutannya mengatakan bahwa kejuaraan pencak silat dilaksanakan berkat semangat anggota PSHT Seluma. Serta kesiapan seluruh pengurus PSHT Kabupaten Seluma. 

"Kegiatan kepemudaan seperti ini harus terus dilaksanakan. Sehingga nantinya bisa berguna bagi daerah. Karena dari kejuaraan pencak silat ini, nantinya bisa menumbuhkan cikal bakal atlet bagi Kabupaten Seluma," tegas Bupati.

BACA JUGA:53.882 Kendaraan Nikmati Program Pemutihan Pajak

BACA JUGA:Terbakar 7 Jam, 1,5 Hektar Lahan Warga Ludes

Bupati juga berharap agar PSHT di Kabupaten Seluma bisa terus berkembang. Serta nantinya bisa membawa nama baik daerah. Baik ditingkat daerah maupun tingkat nasional. 

"Harapannya, semoga PSHT di Kabupaten Seluma bisa terus berkembang. Serta nantinya bisa membawa nama baik bagi daerah," pungkas Bupati. (rwf)

Kategori :