Lagi-lagi Masyarakat Bengkulu Selatan Keluhkan Peredaran Miras ke Polisi

Selasa 06 Aug 2024 - 09:50 WIB
Reporter : Sugio Aza Putra
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Peredaran minuman keras (miras) atau minuman beralkohol di Bengkulu Selatan sudah sangat mengkhawatirkan.
Setiap kali Polres Bengkulu Selatan melakukan sambang atau kunjungan ke masyarakat, selalu menerima keluhan dari warga yang resah dengan peredaran dan konsumsi miras.


Peredaran minuman keras (miras) atau minuman beralkohol di Bengkulu Selatan sudah sangat mengkhawatirkan-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

Terbaru, Sat Binmas Polres Bengkulu Selatan melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Desa Padang Niur Kecamatan Kota Manna pada Minggu (4/8). Warga mengeluhkan maraknya konsumsi miras dan tingginya angka kenakalan remaja di wilayah desa tersebut.
Warga meminta polisi melakukan tindakan tegas untuk memberantas hal itu. Sebab warga resah dengan aktivitas itu.

BACA JUGA:Kota Terpadat Ditengah Samudera, Warganya Makmur dan Tak Takut Diterpa Tsunai

BACA JUGA:Jangan Terkejut, Di Negara Ini Orang Indonesia Jadi Primadona, Pesonanya Bikin Pribumi Kelepek Kelepek

Warga juga khawatir pengaruh miras memberi dampak negatif kepada mereka. Misalnya ada orang mabuk miras melakukan penganiayaan, pengerusakan, dan pencurian.
“Peredaran minuman keras dan kenakalan remaja di wilayah desa kami ini sudah sangat meresahkan dan mengkhawatirkan. Kami berharap kepolisian bisa melakukan tindakan kepada para pelaku, sehingga kami bisa lebih tenang dan nyaman,” harap warga kepada polisi.
Menyikapi hal itu, Kasat Binmas, Iptu Kusyadi, SH, M.Si mengatakan, keluhan warga akan ditindaklanjuti.

BACA JUGA:5 Negeri Nyaris Tanpa Ada Malam, Matahari Selalu Bersinar Sepanjang Waktu

BACA JUGA:Kota Terunik Di DUnia, Berada Di Atas Bukit, Bentuknya Menyerupai Manusia Berbaring Telentang

Jajaran Polres Bengkulu Selatan akan rutin melakukan razia dan menangkap pelaku yang suka mabuk miras dan membuat onar meresahkan warga.
“Keluhan warga akan ditindaklanjuti, tim patroli akan intens patroli disini. Orang yang suka mabuk miras dan kenakalan remaja akan ditangkap,” tegas Kasat Binmas.

BACA JUGA:Negeri Seribu Candi di Myanmar, Sempat Dihuni 3.000 Biara, Seperti Ini Jejak Sejarahnya

BACA JUGA:Muncul Nama Elva, Arah Dukungan PDIP di Pilkada Bengkulu Selatan Masih Jadi Misteri

Dalam kegiatan itu, Kasat Binmas juga memberi kontak kepada warga. Hal itu bertujuan agar warga dapat menyampaikan informasi jika ada aktivitas yang meresashkan. Polisi pun bisa gerak cepat mendatangi lokasi.

BACA JUGA:Kepala SMAN 5 Bengkulu Selatan, Imbau Alumni Segera Ambil Ijazah

BACA JUGA:Masih di Bawah Umur, Terrsangka Pembacokan Didampingi Petugas DP3AKB Satu Tersangka Masih Diburu

“Kami sangat berharap peran aktif dari untuk mendukung polisi memberantas aktivitas yang meresahkan, seperti peredaran miras dan kenakalan remaja,” tukas Kasat Binmas.

Kategori :