12 Kali Perjalanan Dinas Belum Dibayar, Pimpinan Dewan Seluma Datangi Kementerian Keuangan

Minggu 07 Jul 2024 - 08:56 WIB
Reporter : fauzan
Editor : sahri senadi

radarelatan.bacakoran.co, SELUMA - Kecewa anggaran perjalanan dinas belum uga dibayarkan, para pmpinan DPRD Seluma datangi Kementerian keuangan.

Tujuan kedatangan para pimpinan DPRD Seluma ini untuk menanyakan penyebab anggaran perjalanan dinas belum dibayar.

BACA JUGA:Intensitas Hujan Tinggi!!! Dua Titik Longsor Ancam Perbatasan Manna-Pagaralam

Wakil Ketua Ketua II DPRD Seluma Samsul Aswajar Mengatakan, biaya perjalanan dinas anggota DPRD Seluma belum disalurkan ke Sekretariat DPRD Seluma, alas an kondisi Kas Daerah lagi kosong.

Samsul mengaku sejauh ini sudah 12 kali perjalanan dinas anggota DPRD Seluma belum dibayar.

Semuanya masih ditanggung biaya pribadi masing masing anggota dewan yang melakukan perjalanan dinas.

BACA JUGA:Hari Ke 4 Pencarian, Warga Bengkulu Yang Tenggelam Di Teluk Sepang Belum Ditemukan

"Padahal perjalanan dinas yang dilakukan itu untuk kepentingan daerah an Lembaga," kata Samsul Aswajar.

Dia menambahkan, tujuan kedatangan pimpinan DPRD Seluma ke Kementerian Keuangan untuk menanyakan mekanisme penyaluran ana dari pusat ke daerah.

Kemudian apakah memang boleh kas daerah dibiarkan kosong. Seharusnya kata Samsul, kas daerah itu tidak boleh kosong, karena akan menghambat kegiatan.

BACA JUGA:Kelebihan Nokia Lumia 200 - 5G, MTK Dimensity 9300, Kamera 200MP, Baterai 6000mAh, Penyimpanan 512GB

Terutama kegiatan pembangunan isik, jika anggaran kosong bagaimana kegiatan pembangunan mau dilaksanakan. (**)

Kategori :