Manfaatkan Pekarangan Kantor, Diskominfo Tanam Kelapa Genjah

Sabtu 06 Jul 2024 - 18:00 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Sahri Senadi

radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Dalam upayan meningkatkan ketahanan pangan, Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Bengkulu Selatan turut melakukan penanaman bibit kelapa di halaman kantor.

Penanaman bibit kelapa genjah ini dilakukan untuk mengganti tanaman pohon pinang yang dirasa kurang bermanfaat. 

BACA JUGA:Masa Jabatan 191 Kades Di Kaur Diperpanjang, Lusa Dikukuhkan

BACA JUGA:Pemkab Seluma Pastikan Dua Wilayah Pedalaman Merdeka Sinyal

"Dengan sejumlah potensi lahan perkantoran yang ada maka kami manfaatkan dengan menanam kelapa, upaya ini juga menindaklanjuti imbauan Bupati agar setiap warga dan OPD dapat memanfaatkan pekarangan," kata Kepala Diskominfo Bengkulu Selatan, Fariq Hafiz, MM.

Dikatakan Fariz, pemanfaatan pekarangan dan pengembangan pertanian membutuhkan kolaborasi yang optimal antara pemerintah daerah dan semua stakholder.

BACA JUGA:15 Calon Penerima Beasiswa Sawit Melaju ke Tahap Wawancara

BACA JUGA:Bupati Ingatkan Seluruh Kontraktor

Termasuk upaya untuk mendukung budidaya kelapa genjah entog karena kelapa ini cocok untuk dikembangkan karena mempunyai daya adaptasi yang sangat luas, dan telah ditetapkan sebagai varietas unggul nasional. 

"Keunggulan kelapa ini cepat berbuah, 3 tahun sudah berbuah, masa produktifnya 50 tahun, kami memanfaatkan lahan dengan mengganti tanaman lama agar lebih bernilai dan dapat dimanfaatkan," pungkasnya. (one)

Kategori :