radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Arah dukungan partai politik pada pilkada di Kabupaten Seluma mulai mengerucut.
Diantaranya Partai persatuan Pembangunan (PPP) sudah memastikan akan mengusung kader sendiri pada pilkada Seluma 2024.
BACA JUGA:Stok Gas LPG 3 Kg di Seluma Masih Aman, Masyarakat Mampu Diimbau Jangan Ambil Hak Masyarakat Miskin
Pernyataan ini membuat peluang Erwin Octavian Bupati Seluma saat ini berpeluang besar maju kembali pada kontestasi pilkada Seluma, karena Erwin merupakan kader PPP.
Kepastian PPP akan mengusung kader pada pilkada Seluma tahun 2024 ini disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai PPP, Muhammad Mardiono.
Dia menegaskan bahwa partai PPP pada Pilkada Seluma yang akan dilaksanakan 27 November nanti dipastikan akan mengusung kadernya sendiri. Serta tidak mungkin mengusung calon dari luar kader.
Hal ini disampaikan oleh M Mardiono saat berkunjung ke Kabupaten Seluma Sabtu (29/6).
Menurutnya, kader PPP yang akan maju tersebut juga merupakan incumbent yakni Erwin Octavian, tentu peluang untuk menang besar.
BACA JUGA:Lahan Sudah Siap, Pembangunan Pabrik Rokok Mendekati Kenyataan
"Untuk Pilkada jelas partai PPP akan mengusung kader sendiri. Kader dari PPP, tidak mungkin mengusung calon diluar kader. Apalagi kader tersebut incumbent," tegas Mardiono.
Mardiono menargetkan seluruh kader yang diusung pada Pilkada nanti. Termasuk Pilkada Seluma nanti harus memenangkan pilkada.
"Targetnya tentunya calon yang diusung oleh PPP harus menang dalam Pilkada Seluma," pungkas Mardiono. (rwf)