"Gejala utama penyakit DBD meliputi demam mendadak yang tinggi, nyeri kepala, menggigil, lemas, nyeri di belakang mata, otot, dan tulang, ruam kulit kemerahan, kesulitan menelan makanan dan minuman, mual, muntah, gusi berdarah, mimisan, timbul bintik-bintik merah pada kulit, muntah darah, suhu tubuh menurun dan tubuh terasa dingin," pungkas Didi.
BACA JUGA:Harga Beras dan Cabai Turun, Daging Ayam dan Telur Tinggi namunStabil Tinggi
BACA JUGA:Sambang Warga, Polisi Imbau Jangan Mabuk-mabukan
Ia berharap masyarakat dapat melakukan pencegahan, seperti menguras tempat penampungan air, menutup wadah-wadah penampungan air, mengubur barang-barang bekas, menjaga kebersihan rumah, menggunakan lotion atau obat nyamuk, melakukan penyemprotan nyamuk atau fogging, menggunakan kelambu saat tidur, menggunakan kawat nyamuk pada ventilasi rumah, dan mengenakan pakaian tertutup serta pakaian berwarna terang.
"Jika mengalami gejala demam selama tiga hari dan gangguan aktivitas, disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter serta melakukan pemeriksaan darah," pesan Didi. (one)