Dempo Dorong Milenial Menjadi Entrepreneur

Sabtu 18 Nov 2023 - 19:00 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

BENGKULU - Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu Dempo Xler mendorong kalangan milenial dapat menjadi entrepreneur. Khususnya kepada para mahasiswa. Milenial harus bisa mandiri dan mampu membuka lapangan pekerjaan.

"Jangan sampai setelah lulus kuliah mencari kerja. Namun harus mampu membuka lapangan kerja sendiri," kata Dempo.

Dempo mengatakan kaum milenial jangan termakan doktrin harus mencari pekerjaan dan bekerja. Sebaliknya berpikir bagaimana berusaha sendiri dan menciptakan lapangan kerja. 

"Para lulusan sarjana harus bisa membuktikan jika kita memiliki kualitas yang ada pada diri masing-masing," ujar Dempo. 

Jika lulusan sarjana memiliki kualitas yang mumpuni, mereka akan mampu bersaing di dunia kerja. Bahkan mereka juga bisa menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat lain. "Jangan hanya berpikir untuk bekerja. Tetapi berpikirlah untuk menciptakan lapangan kerja," demikian Dempo. (cia)

Kategori :

Terkait

Senin 20 Nov 2023 - 19:16 WIB

Dewan Nilai UMP Idealnya Naik 10 Persen