Mantan Pejabat Bengkulu Selatan Jadi Kepala Bapenda Seluma, Kepala DP3AKB "Diparkir"

Jumat 22 Mar 2024 - 20:29 WIB
Reporter : Fauzan
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Bupati Seluma Erwin Octavian belum selesai melakukan penataan dan penyegaran organisasi di bawah pemerintahannya.

Kemarin (22/3/2024), puluhan pejabat kembali dilantik setelah dilakukan mutasi jabatan.

BACA JUGA:2 Nelayan Kaur Hilang Kontak Berhasil Diselamatkan, Ini yang Menimpa Mereka...

Menariknya, salah seorang mantan pejabat Bengkulu Selatan, Suparjoh ikutan dilantik. Ia menjalani mutasi lintas kabupaten dengan menyeberang menjadi Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Seluma.

Pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat dilaksanakan di aula Badan Keuangan Daerah (BKD) Seluma, dipimpin Sekda Seluma H. Hadianto.

BACA JUGA:Heboh Mayat Perempuan di Pantai Lampung, Kemungkinan Salah Satu 3 Wanita Terseret Sungai Kedurang

Pada mutasi kali ini beberapa pejabat menjalani pertukaran jabatan (rolling). Namun Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Perempuan dan KB (DP3AKB) Seluma Suardi, “diparkir” menjadi Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik.

Jabatan Kepala DP3AKB Seluma diisi Rosdiana yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Nakertrans Seluma.

Kemudian pejabat hasil seleksi JPTP 2023, Winderi yang  sebelumnya menjabat Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), didefinifkan sebagai Kepala BKPSDM Seluma.

BACA JUGA:KPU Segera Umumkan 25 Anggota DPRD Kaur Terpilih

BACA JUGA:REKOR! Polres Bengkulu Selatan Amankan Puluhan Motor Knalpot Racing

Sekda mengatakan seharusnya pelantikan dipimpin langsung oleh Bupati Seluma. Namun karena Bupati sedang melaksanakan tugas di Jakarta, bupati memerintahkan Sekda untuk memimpin pelantikan jabatan.

"Saya ucapkan selamat bagi pejabat eselon II yang baru dilantik. Pelantikan seluruhnya sudah mendapat rekomendasi dari KASN. Dimana pelantikan sudah didasarkan pada job fit yang baru saja dilaksanakan beberapa waktu lalu," tegas Sekda.

BACA JUGA:Puluhan Tahun Gelap Gulita, 2 Lansia Dapat Listrik Gratis

Sekda mengatakan seluruh kepala OPD diminta mendukung seluruh visi dan misi Bupati-Wabup Seluma dengan baik.

Kategori :