TikTok Tambahkan Fitur Pembatasan Akses untuk Remaja

Rabu 12 Mar 2025 - 13:19 WIB
Reporter : Aman Santoso
Editor : Andri Irawan

RadarSelatan.bacakoran.co - Dalam upaya menciptakan lingkungan digital yang lebih ramah bagi remaja, TikTok sebelumnya mengandalkan fitur Family Pairing untuk membantu orang tua mengawasi penggunaan aplikasi.

Fitur ini memungkinkan orang tua membatasi waktu layar dan memblokir konten tertentu.

Kini, TikTok memperkenalkan fitur baru bernama Time Away, yang memberikan kontrol lebih besar kepada orang tua dalam mengatur kapan aplikasi dapat diakses oleh anak remaja mereka.

BACA JUGA:Mau Meningkatkan Popularitas Media Sosial Anda? Gunakan Saja Jasa Komen Instagram dan TikTok

BACA JUGA:TikTok Dikabarkan Bakal Tutup Layanan di Amerika Serikat

Dengan fitur ini, orang tua dapat menentukan jadwal akses TikTok pada perangkat anak, seperti menonaktifkan aplikasi saat waktu makan malam atau perjalanan akhir pekan.

Selain itu, jadwal pembatasan dapat diterapkan secara berulang untuk kemudahan pengaturan.

Remaja masih dapat mengajukan permintaan waktu tambahan, tetapi hanya dapat mengaksesnya dengan persetujuan orang tua.

BACA JUGA:Oknum Kadus Tiktoker Terancam Penjara 10 Tahun

BACA JUGA:Oknum Kadus Tiktoker Terancam Penjara 10 Tahun

Selain pengaturan waktu, TikTok juga memungkinkan orang tua untuk melihat daftar akun yang diikuti atau mengikuti anak mereka, serta akun yang telah diblokir.

TikTok mengklaim bahwa pembaruan ini bertujuan untuk membantu orang tua membangun komunikasi yang lebih baik dengan anak remaja mereka sekaligus meningkatkan keterampilan digital yang diperlukan.

Tak hanya itu, TikTok juga menambahkan fitur unik untuk mengurangi penggunaan aplikasi di malam hari.

BACA JUGA:Penukaran Uang THR Lebaran 2025 Wajib Lewat Aplikasi PINTAR, Ini Caranya

BACA JUGA:Cara Mengecek Saldo Jaminan Pensiun melalui Website dan Aplikasi

Remaja di bawah usia 16 tahun yang masih aktif setelah pukul 22.00 akan disambut oleh pop-up dengan musik menenangkan.

Namun, pop-up ini dapat dimatikan jika mereka ingin tetap menggunakan aplikasi.

Dalam beberapa minggu ke depan, TikTok berencana menguji fitur tambahan berupa latihan meditasi dalam pop-up tersebut. (**)

Kategori :