Harga dan Spesifikasi New Corolla Cross HEV, Mobil Hybrid Terbaru Toyota di IIMS 2025

Senin 24 Feb 2025 - 07:17 WIB
Reporter : Andri Irawan
Editor : Andri Irawan

Radarselatan.bacakoran.co - Untuk memperluas adopsi kendaraan elektrifikasi (xEV) serta melengkapi jajaran Hybrid EV di setiap segmen, Toyota menghadirkan New Corolla Cross HEV dengan pembaruan desain eksterior yang semakin meningkatkan nilai jualnya di ajang IIMS 2025.

Mengusung gaya Urban Premium, model terbaru ini tampil dengan desain fascia depan yang lebih segar. 

BACA JUGA:Dunia Otomotif Geger, Toyota Luncurkan Hardtop Terbaru, Tampilan Klasik Namun Teknologi Modern

New Corolla Cross GR Sport Hybrid EV juga mendapatkan lampu depan baru. Baik varian standar maupun GR Sport sama-sama memperoleh penyempurnaan di bagian interior.

Fitur Panoramic Moon Roof memberikan nuansa lapang dan mewah, sementara Combi Meter 12.3 Inch Full Graphic menghadirkan tampilan informasi berkendara yang lebih modern.

Electric Parking Brake (EPB) menambah kenyamanan dan keamanan pengendara. Selain itu, Toyota Safety Sense (TSS) yang disematkan pada varian standar kini setara dengan yang ada pada GR Sport.

BACA JUGA:Pantas Disebut MPV Aman, Toyota Kijang Innova Reborn Raih Skor Tinggi dalam Uji Tabrak

Di sektor baterai, New Corolla Cross HEV kini mengadopsi Lithium Ion, yang memiliki performa setara dengan versi sebelumnya namun dengan bobot lebih ringan untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. 

Selain itu, tersedia dua pilihan warna baru, yaitu Cement Grey untuk varian standar dan Two-tone Red untuk GR Sport Hybrid EV.

Dari sisi performa, mobil ini menggunakan mesin hybrid 2ZR-FXE 1.798 cc 4-silinder DOHC dengan teknologi VVT-i, menghasilkan tenaga 98 PS pada 5.200 rpm dan torsi 14,5 Kgm pada 3.600 rpm. 

BACA JUGA:Spesifikasi bZ4X, Mobil Listrik Toyota yang Diklaim Berteknologi Mutakhir

Sementara itu, motor listriknya menyumbangkan daya 72 PS dan torsi 16,6 Kgm, yang dikombinasikan dengan transmisi CVT untuk pengalaman berkendara yang halus dan responsif.

Fitur keselamatan juga menjadi keunggulan, dengan teknologi Toyota Safety Sense (TSS) yang mencakup:

- Pre-Collision System (PCS)

- Lane Tracing Assist (LTA)

Kategori :