Hanya dengan KTP/KK Masyarakat Bengkulu Bisa Langsung Berobat

CUKUP dengan KTP dan KK masyarakat dapat menerima pelayanan berobat. Tampak program pelayanan berobat gratis dilakukan Dinas Kesehatan Bengkulu Selatan -DOK/WAWAN-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, BENGKULU - Seluruh masyarakat Bengkulu dapat menikmati layanan kesehatan tanpa biaya hanya dengan menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK).

BACA JUGA:Kontingen PON Bengkulu Ikuti 26 Cabor

"Kita telah menjamin bahwa setiap warga Bengkulu, tanpa terkecuali, berhak mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak tanpa biaya melalui BPJS Kesehatan," kata Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah.
Program layanan kesehatan gratis ini merupakan hasil dari kerja sama antara Pemerintah Provinsi Bengkulu dengan seluruh Bupati dan Wali Kota.

BACA JUGA:Siapa Unsur Pimpinan DPRD Kaur?

BACA JUGA:Harga TBS di Bengkulu Selatan Stabil, Berondol Tembus Rp2900 Per Kilogram

Program ini sangat penting dalam memastikan bahwa program BPJS Kesehatan Gratis dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh Bupati dan Wali Kota yang telah bekerja sama untuk mewujudkan program ini. Tanpa dukungan mereka, program ini tidak akan berjalan sebaik sekarang," kata Gubernur.

BACA JUGA:Cegah Kasus Stunting, Konsumsi Ikan Secara Teratur!

BACA JUGA:Selama Masa Pendaftaran Pilkada, KPU Lakukan 2 Kebijakan Progresif

Meski belum memiliki kartu BPJS, memiliki tunggakan, atau kehilangan kartu, masyarakat tetap bisa mendapatkan pelayanan kesehatan hanya dengan menunjukkan KTP atau nomor induk kependudukan yang ada pada KK.

BACA JUGA:Bappeda-Litbang Bengkulu Selatan dan Dinas PUPR Selaraskan Pembangunan Daerah

BACA JUGA:Meski Rusak, Jalan ke Komplek Rumdin Bupati Seluma Belum Jadi Prioritas

"Seluruh fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS wajib melayani masyarakat, apapun kondisinya. Ini adalah hak dasar setiap warga untuk mendapatkan pelayanan kesehatan," tegas Gubernur.
Dengan adanya program ini, Gubernur berharap masyarakat Bengkulu semakin sehat dan tidak ada lagi hambatan dalam mendapatkan akses kesehatan.

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Pastikan Fasilitasi Kegiatan Seni Budaya

BACA JUGA:Rawan Kebakaran, 1 Damkar Satu Kecamatan Harus Segera Diwujudkan

Tag
Share