Puluhan Mahasiswa STIT Q Siap Diwisuda
UJIAN : Mahasiswa STIT Q Manna saat menjalani uji munaqosah-Rezan-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Jika tidak ada perubahan jadwal, pertengahan bulan Agustus 2024 ini 72 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Quraniyah (STIT-Q) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) bakal dilepas atau diwisuda.
Pelepasan mahasiswa tingkat akhir ini ditandai dengan upacara yudisium dan wisuda yang bakal dipusatkan di Gedung Pemuda Kabupaten Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Hari Ini Dua Kasat Baru di Polres Seluma Lakukan Sertijab
Ketua STIT Bengkulu Selatan Dr. Dedi Irama, M.Pd mengatakan, saat ini puluhan mahasiswa yang bakal dilepas tengah mengikuti ujian munaqosah ditingkat prodi.
Dirinya juga memastikan bahwa puluhan mahasiswa tersebut sudah memenuhi standar untuk mengikuti upacara yudisium.
"Untuk jumlah peserta wisuda memang ada penurunan dibandingkan tahun lalu di mana tahun lalu itu ada sebanyak 82 mahasiswa yang di wisuda. Sementara ini mereka yang akan di wisuda sudah ke tahap penyelesaian tugas akhir," ujarnya.
BACA JUGA:Tuntaskan Program Seribu Jalan Mulus, Bupati Seluma Lakukan Titik Nol Pembangunan
Lanjut Dedi bahwasanya puluhan mahasiswa yang diwisuda tersebut berasal dari 3 Prodi yaitu pendidikan agama Islam (PAI), pendidikan Islam anak usia dini (PIAUD) serta pendidikan guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI).
"Pada pelaksanaan ini juga, nanti akan disiapkan reward untuk mahasiswa yang berprestasi baik itu di bidang akademik maupun non akademik," beber Dedi.
Sementara untuk mahasiswa peraih nilai tertinggi Dedi menyebutkan bahwasanya nilai masih proses rekap oleh Prodi masing-masing nantinya nilai akan diumumkan sekitar h-4 pelaksanaan yudisium dan wisuda.
BACA JUGA:KPU Seluma Tunggu 2 Anggota DPRD Terpilih Serahkan LHKPN
"Tentunya reward pasti ada karena ini adalah merupakan bentuk apresiasi kami terhadap mahasiswa yang sudah berdedikasi tinggi dan mengharumkan nama perguruan tinggi," demikian Dedi. (rzn)