Stok Hewan Kurban Bengkulu Melimpah, Jumlahnya Mencapai 38.770 Ekor

Stok Hewan Kurban -istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - BENGKULU, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Provinsi Bengkulu memastikan stok atau sediaan hewan kurban, baik berupa kambing maupun sapi cukup untuk memenuhi kebutuhan Hari Raya Idul Adha di Bengkulu. Stok hewan kurban Bengkulu saat ini sebanyak 38.770 ekor. Sementara data kebutuhan sebanyak 15.426 ekor.

Kepala Dinas Disnakeswan Provinsi Bengkulu, Muhammad Syarkawi mengatakan, stok hewan kurban terbanyak berada di Bengkulu Utara dengan jumlah 14.105 ekor, disusul Mukomuko sebanyak 8.788 ekor.

BACA JUGA:Ingin Diusung Demokrat, Balon Bupati Wajib Naikkan Elektabilitas

BACA JUGA:Kemenag Ingatkan Warga Soal Pelayanan Nikah, Jangan Ada Pungli

"Untuk Kota Bengkulu dan Rejang Lebong yang mengalami kekurangan pasokan namun bisa akomodir dari kabupaten lainnya," kata Syarkawi, Selasa (21/5).

Dia menambahkan, Pemerintah Provinsi Bengkulu terus memastikan pendistribusian hewan kurban ke wilayah yang mengalami kekurangan pasokan.

BACA JUGA:Hadapi Penilaian Ombudsman, Ini Yang Dilakukan Pemkab Kaur

BACA JUGA:Tes Wawancara, Calon PPS Ditanya Pengalaman

Sehingga pada saat Idul Adha nantinya tidak ada masyarakat yang mengalami kesulitan mendapatkan hewan ternak.

Selain itu, pemerintah juga memastikan hewan ternak yang dikonsumsi masyarakat juag sehat dan bebas dari penyakit berbahaya.

BACA JUGA:Silaturahmi ke Koramil 408-05 Manna, Dandim: Hindari Pelanggaran Sekecil Apapun!

Untuk itu pemeriksaan kesehatan terhadap hewan ternak terus dilakukan. "Untuk pemeriksaan kesehatan hewan kurban nanti menjelang Idul Adha kami lakuan dengan mendatangi kandang ternak," pungkasnya. (cia)

Tag
Share