Pesantren Kilat, Siswa Diharapkan Lebih Alim

Kadis Dikbud BS Novianto, S.Sos, M.Si-IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - SETELAH proses pesantren kilat berjalan di setiap sekolah. Dinas Dikbud Kabupaten BS akan melakukan sidak dan monitor kegiatan.

Hal ini tak lain untuk mengetahui sejauh mana hasil pesantren tersebut dan manfaatnya terhadap siswa.

BACA JUGA:Saat Istri Pergi Kerja, Suami Malah Gagahi Anak Tiri di Rumah

Kadis Dikbud BS Novianto, S.Sos, M.Si berharap setelah pesantren kilat digelar. Para siswa SD dan SMP di BS semakin alim dan kuat beragama. Hal ini karena siswa telah digembleng selama beberapa pekan belajar agama secara masif dan langsung praktek.

“Muara pesantren kilat ini adalah kemampuan beragama siswa. Kami harap mereka semakin alim sehingga menjadi pribadi yang baik,” ujarnya.

BACA JUGA:Perangkat Desa, Marbot Hingga Guru Ngaji di 49 Desa Terancam Belum Gajian Jelang Idul Fitri

BACA JUGA:Tidak Ada Pengganti Honorer Yang Lulus PPPK

Lanjut Novianto, pihaknya tidak akan memberikan sanksi apapun terhadap hasil pesantren kilat. Hanya saja, Disdikbud melalui pengawas tetap akan memberikan pembinaan dan masukan agar kedepan program ini semakin maksimal.

“Tentu harus ada imbas yang baik, karena ini sudah disiapkan jauh hari,” jelasnya.

Disisi lain, dengan adanya pesantren kilat. Novianto berharap kemampuan baca dan tulis AL-Quran (BTA) siswa semakin membaik. Sebab, program ini merupakan visis utama Pemkab BS dalam menekan jumlah warga yang buta aksara Quran.

BACA JUGA:Tahun Ajaran Baru, Sekolah Tidak Boleh Jual LHS, Gusnan: Fasilitas Sudah Lengkap

“Tentunya ini menjadi tolak ukura keberhasilan guru agama. Karena memang mereka yang membidangi,” demikian Novianto. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan