Dinkes Bengkulu Selatan Ajak Kolaborasi Terapkan Germas
EDUKASI : Pihak Dinkes Bengkulu Selatan melalui Puskesmas sosialisasi program Germas dan PHBS -Wawan Suryadi-radarselatan.bacakoran.co
RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Dalam rangka mengajak warga masyarakat untuk selalu melakukan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Dinas Kesehatan (Dinkes) Bengkulu Selatan rutin menggelar serangkaian kegiatan senam fisik.
Selain itu juga melakukan kegiatan makan buah dan sayur serta deteksi Penyakit Tidak Menular (PTM). Upaya ini terus dilakukan untuk saling berkolaborasi dengan semua pihak dalam melakukan program tersebut.
BACA JUGA:Konsumsi Ganja, Dua Mahasiswa Bengkulu Ditangkap Polisi
BACA JUGA:Perkada APBDP Seluma 2024 Dibahas Setelah September
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Selatan, Didi Ruslan mengatakan, Germas merupakan rangkaian kegiatan yang sistematis, masif dan berkelanjutan yang diharapkan dapat mempercepat dan mensinergikan tindakan dari upaya promotif dan preventif hidup sehat guna meningkatkan produktivitas penduduk, mengurangi beban masyarakat akibat penyakit sebagaimana dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2017.
BACA JUGA:Pulau Tamang, Surga Tersembunyi di Pesisir Mandailing Natal, Cocok Banget Untuk Tujuan Wisata
BACA JUGA:Keindahan Pantai Parang Dowo di Malang Selatan, Pantai yang Sejuk dan Nyaman
“Germas ini sebagai salah salah satu upaya meningkatkan kesadaran untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Untuk mewujudkan hal tersebut dapat dilakukan melalui peningkatan edukasi hidup sehat, peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit dengan melibatkan pemangku kepentingan, pihak swasta, akademisi, dan sektor-sektor lainnya untuk selalu berkolaborasi,” kata Didi.
BACA JUGA:Pantai Gatra, Kepingan Surga di Malang, Berikut Lengkap Berwisata Ke Pantai Gatra
BACA JUGA:Pesona Pantai Ungapan di Malang, Tempat Wisata Yang Nyaman dan Sejuk
Menurut Didi, peran promosi kesehatan sangat penting untuk memberdayakan masyarakat agar tahu, mau dan mampu secara mandiri berperilaku hidup bersih dan sehat serta berperan aktif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat di sekitarnya.
“Masyarakat akan mampu berperilaku hidup bersih dan sehat apabila mempunyai pengetahuan, kemauan dan kemampuan untuk menerapkannya,” pungkasnya.
BACA JUGA:Pesona Pantai Teluk Asmara, Destinasi Wisata Mempesona di Malang, Lengkap Dengan Cerita Asal Usulnya
BACA JUGA:Objek Wisata Pantai Tanjung Penyu di Malang Jawa Timur, Pemandangannya Indah, Fasilitas Lengkap
Didi menambahkan, dengan selalu mengkampanyekan Germas maka diharapkan masyarakat mempunyai kesadaran untuk membiasakan atau berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
“PHBS ini dapat dilakukan melalui tiga kegiatan utama Germas yaitu aktifitas fisik setiap hari, membiasakan makan buah dan sayur serta cek kesehatan secara berkala,” pungkasnya.