Keindahan Curug Kembar Banyumas, Airnya Sejuk an Jernih Pemandangannya Memukau

Keindahan Curig Kembar Banyumas yang memukau-istimewa-radarselatan.bacakorang.co

radarselatan.bacakoran.co - Curug Kembar adalah salah satu destinasi wisata alam yang menakjubkan di Banyumas, Jawa Tengah.

Banyumas sendiri terkenal dengan berbagai objek wisata alamnya, terutama Lokawisata Baturraden, yang selalu menjadi magnet bagi para pelancong.

BACA JUGA:Keindahan Objek Wisata Curug Telu Baturraden, Surga Tersembunyi di Kaki Gunung Slamet Yang Memukau

Namun, kali ini yang menjadi sorotan adalah Curug Kembar, yang menawarkan keindahan air terjun yang spektakuler.

Kawasan sekitarnya yang masih hijau dan udara pegunungan yang sejuk menciptakan suasana yang tenang dan damai bagi pengunjung.

Banyak wisatawan lokal dan luar daerah yang menjadikan Curug Kembar sebagai tujuan mereka.

Banyumas memang dikenal dengan curug-curugnya yang mempesona, mulai dari Curug Jenggala, Cipendok, hingga Curug Kembar.

BACA JUGA:Curug Cipendok, Objek Wisata Alam Menarik di Banyumas, Ternyata egini Harga Tiketnya

Jika kamu sedang mencari destinasi wisata yang menenangkan sekaligus mengagumkan, Curug Kembar bisa jadi pilihan yang tepat.

Salah satu daya tarik wisata ini adalah keindahannya yang alami serta akses yang mudah dijangkau.

Selain itu, tidak ada biaya masuk alias gratis! Pengunjung hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp5.000, dan bisa menikmati keindahan alam serta mengabadikan momen di berbagai spot yang menawan.

BACA JUGA:Air Terjun Jurang Nganten dan Kisah Tragis Dua Sejoli yang Kawin Lari

Udara segar pegunungan di Curug Kembar menjadi terapi alami untuk menenangkan pikiran.

Wisata ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 18.00 WIB, sehingga kamu bisa berkunjung kapan saja bersama keluarga untuk menikmati liburan.

Lokasi Curug Kembar berada di Dusun II, Karangsalam, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas, dan hanya berjarak sekitar 13 km dari pusat kota Purwokerto.

BACA JUGA:Air Terjun Jurang Nganten dan Kisah Tragis Dua Sejoli yang Kawin Lari

Perjalanan menuju ke sana memakan waktu sekitar 30-40 menit.

Fasilitas yang tersedia di Curug Kembar cukup memadai untuk menunjang kenyamanan wisatawan, seperti area parkir, toilet, mushola, gazebo, dan beberapa spot foto menarik.

Meskipun fasilitasnya belum terlalu lengkap, hal ini tidak akan mengurangi keseruan saat berkunjung.

Ada fakta menarik tentang Curug Kembar yang mungkin belum banyak diketahui. Wisata ini memiliki dua nama tergantung musim.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan