Rekrutmen PPPK Guru di Bengkulu Selatan Belum Juga Ada Kejelasan
Plh. Kepala Dinas Dikbud BS Lusi Wijaya, M.Pd-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bengkulu Selatan belum mendapatkan kejelasan pelaksanaan perekrutan PPPK Guru 2024.
Pendaftaran maupun penetapan rincian formasi per jurusan PPPK masih menunggu keputusan KemenPAN-RB serta Kemendikbudristek RI.
BACA JUGA:Ribuan Mahasiswa Bengkulu Beraksi Kawal Putusan MK
Plh. Kepala Dinas Dikbud BS Lusi Wijaya, M.Pd masih enggan menyebut secara rinci peluang seleksi PPPK maupun total usulan formasi yang telah direkap.
BACA JUGA:Sulit Pemasaran, Budidaya Singkong Tidak Menjanjikan
"Untuk lanjutan rekruitmen PPPK guru, kami masih menunggu instruksi pusat. Karena kebijakan ini dilakukan serentak dan berjenjang," ujarnya.
Secara khusus BS masih perlu tambahan guru tetap di semua jenjang pendidikan formal. Baik itu ASN PPPK maupun PNS.
BACA JUGA:Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polsek Kota Manna Rangkul Semua Pihak
Hal ini lantaran jumlah guru PNS dan PPPK sangat minim dan tidak seimbang dengan jumlah sekolah.
"Khusus yang masih kekurangan itu guru kelas dan ada beberapa guru mata pelajaran. Tapi itu tadi, mengenai usulan kamipun belum dapat menjelaskan. Karena dari pusat juga belum ada instruksi ini, " jelas Lusi.
BACA JUGA:Diduga Setubuhi Anak Kandung, Warga Maje Ditangkap Polisi
Namun demikian, dirinya mengkalim akan selalu siap memfasilitasi dan memperjuangkan peluang seleksi PPPK untuk para honorer guru yang bekerja di bawah naungan Disdikbud Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:DPS Diumumkan, KPU Imbau Warga Cek Data Online
Iapun meminta para honorer guru di BS agar mempersiapkan diri secara matang. Berkas dan syarat yang diminta nantinya harus dipenuhi sesuai standar yang ditetapkan Panselnas PPPK.