Pastikan Pilkada Aman, Kodim 0408 BSK Gelar Apel Pasukan

APEL: Tamu undangan Gelar Apel Pasukan Kodim 0408 BSK didampingi Kasdim Mayor Infanteri Surung Tambun mengecek kesiapan personel dan peralatan yang digunakan di Makodim 0408 BS/K, Rabu 31 Juli 2024-Rezan-radarselatan.bacakoran.co

BACA JUGA:DKP Bengkulu Selatan Terus Lakukan Survei Harga Pedagang Eceran di Pasar

BACA JUGA:Caleg Terpilih Jadi Tersangka Korupsi, Terancam Gagal Dilantik Jadi Anggota DPRD Kaur

Lebih lanjut, Kasdim mengatakan Pilkada serentak menjadi momen penting dalam kehidupan demokrasi lokal. Namun juga membawa tantangan tersendiri dalam menjaga stabilitas keamanan. 

"Saya tekankan bahwa tanggung jawab menjaga keamanan tidak hanya terletak pada aparat keamanan, tetapi juga menjadi tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat di Provinsi Bengkulu, khususnya di Kabupaten Bengkulu Selatan," katanya

Kasdim juga memastikan kondusifitas dan keamanan selama Pilkada dapat berjalan dengan baik dengan terjalinnya sinergisitas dan peran serta masyarakat.

BACA JUGA:Jumlah Pemilih di Pilkada Bengkulu Selatan Bertambah dari DPT Pemilu

Bahkan tidak hanya pada saat mengamankan proses demokrasi, tetapi juga memastikan setiap warga bisa menyalurkan hak pilihnya dengan aman dan nyaman.

"Gelar pasukan ini juga menjadi momentum untuk meneguhkan komitmen dalam mendukung kelancaran Pilkada serentak tahun 2024," terangnya.

Bahkan dalam menjalankan tugas para personel diberikan arahan dan instruksi khusus untuk bertindak secara profesional dan netralitas TNI dalam menjaga keamanan.

BACA JUGA:Pemkab Seluma Terima 11 Sertifikat Jalan

Personel Kodim 0408 juga hrus siap mengatasi potensi gesekan yang mungkin bisa terjadi di setiap tahapan Pilkada.

"Dengan semangat kewilayahan dan semangat gotong royong, masyarakat diharapkan dapat bersama-sama menjaga situasi yang kondusif hingga proses Pilkada serentak berakhir," ungkapnya.

Kasdim menerangkan keberhasilan Pilkada serentak ini tidak hanya akan mengukuhkan demokrasi lokal. Tetapi juga menunjukkan kedewasaan politik serta kedekatan antara pemerintah dengan rakyat.

BACA JUGA:Pemimpin Amanah yang Diharapkan Allah dan Rasulullah SAW

"Tentunya kita semua berharap kerjasama yang solid antara aparat keamanan dan masyarakat untuk menjadi pondasi kuat dalam menjaga suksesnya Pilkada serentak tahun 2024 di wilayah Provinsi Bengkulu dan Bengkulu Selatan," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan