PDIP Siapkan 8 Nama Untuk Maju Pilkada Jakarta, Terakhir Lirik Nadiem Makarim

Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga -IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatn.bacakoran.co, JAKARTA - Beberapa nama tokoh penting nasional masuk dalam daftar yang disiapkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk maju di pilkada Jakarta 2024.

PDIP menyiapkan 8 nama, diantaranya Djarot Syaiful Hidayat, Basuki Tjhaja Purnama alias Ahok, Pramono Anung, Andika Perkasa Hendrar Prihadi, Menteri Sosial Tri Rismaharini.

BACA JUGA:Tingkatkan PAD Pantai Laguna Dipasang Palang Parkir Otomatis

Belakangan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyebut nama Nadiem Makarim yang saat ini menjabat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim.

Walaupun sudah menyiapkan 8 nama yang digadang gadang akan maju pilkada, namun sejauh ini PDIP belum menetapkan siapa yang akan diusung, sejauh ini masih dilakukan penjaringan untuk menetapkan siapa yang paling cocok.

BACA JUGA:Masa Jabatan 191 Kades Di Kaur Diperpanjang, Lusa Dikukuhkan

Bahkan Puan menyebut tidak menutup kemungkinan akan ada nama nama baru akan muncul.

"Ya, ini masih kita lihat dulu bagaimana, dan di mana. Karena tadi saya sampaikan pilkada ini di setiap wilayah akan berbeda dengan sosok-sosok yang akan ada perbedaannya," ujarnya.

Sebelumnya, Kamis (16/5), Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga menyebut Pilkada DKI Jakarta menarik lantaran Jakarta nantinya akan menjadi daerah khusus.

BACA JUGA:15 Calon Penerima Beasiswa Sawit Melaju ke Tahap Wawancara

Kendati demikian, semua nama itu nantinya akan diputuskan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Nah jadi menarik DKI ini menarik, kenapa? Karena sudah menjadi DKJ bukan Ibu Kota lagi, tentu bukan ibu kota, banyak keistimewaan yang tentu tidak sama lagi, tentu pemimpin DKJ nanti harus bisa menarik banyak hal karena bukan jadi Ibu Kota, apakah menjadi daerah MICE yang menarik, apakah menjadi daerah wisata yang menarik, bagaimana dengan polusinya, bagaimana dengan pembangunannya, bagaimana kalau ada bencana," ucap Eriko.

BACA JUGA:Lokasi Perkebunan PT ABS Disebut Tak Sesuai Izin Lokasi dan Melanggar Perda RTRW

Dia mengatakan PDI Perjuangan masih akan melakukan survei serta menampung masukan dari tingkat bawah. Survei dan masukan ini juga akan dijadikan pertimbangan dalam menetapkan kandidat yang akan diusung. (**)

Tag
Share