Sekda Tinjau Pembangunan Jalan di Seluma Utara

Sekda Seluma H. Hadianto bersama sejumlah pejabat saat meninjau pembangunan jalan dan jembatan di Kecamatan Seluma Utara: Sekda Tinjau Pembangunan Jalan di Seluma Utara-fauzan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - SELUMA UTARA, Untuk memastikan pembangunan jalan selesai dikerjakan. Sekretaris Daerah (Sekda) Seluma H. Hadianto bersama sejumlah pejabat eselon II meninjau langsung pembangunan jalan menuju tiga desa yang ada di Kecamatan Seluma Utara.

Peninjauan ini dilakukan untuk melihat bagaimana proses pelebaran dan pengerasan yang telah selesai dikerjakan melalui Program Karya Bakti TNI Kodim 0425 Seluma yang bekerja sama dengan Pemkab Seluma.

BACA JUGA:Gerindra Buka Pendaftaran

BACA JUGA:215 Warga Seluma Daftar PPK Pilkada 2024

"Kami sudah meninjau langsung ruas jalan yang dilebarkan dan dilakukan pengerasan oleh TNI dari Kodim 0425 Seluma. Bekerja sama dengan Pemkab Seluma tahun 2024 ini," tegas Sekda

Selain itu, Sekda Seluma juga melakukan pengecekan jembatan darurat yang dibangun secara swadaya oleh masyarakat di Desa Lubuk Resam.

BACA JUGA:Habis Masa Izin, Bangunan di Pantai Panjang Akan Ditertibkan

BACA JUGA:Adu Kambing Sonic vs Mio, Pelajar Meninggal Dunia

Sekda Seluma menyambut baik kegiatan swadaya yang dilakukan oleh masyarakat. Serta dalam waktu dekat akan dilakukan pengerjaan jembatan tersebut secara permanen. 

"Pemerintah daerah memberikan apresiasi kepada masyarakat di Desa Lubuk Resam yang secara swadaya membangun jembatan darurat yang ada di desanya. Sehingga akses masyarakat tetap bisa lancar. Segera akan kami bangun permanen nantinya," ujar Sekda. 

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Siapkan Regulasi Penghapusan Aset

BACA JUGA:Mantap, Bayar Pajak dan Bikin KTP Dirancang Cukup di Desa

Sekda menegaskan Pemkab Seluma tahun 2024 ini kembali akan menuntaskan pembangunan di empat ulu Seluma. Salah satunya Seluma Utara.

Terutama akses jalan dan jembatan. Agar masyarakat dengan mudah bisa mengeluarkan hasil pertanian mereka serta memperlancar mobilisasi masyarakat. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan