Tingkatkan Produksi Perikanan, Diskan Terus Berkolaborasi Dengan Desa

Kepala Diskan Bengkulu Selatan Santono M.Pd-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - DINAS Perikanan (Diskan) Bengkulu Selatan (BS) memastikan akan terus berkolaborasi dengan Pemerintah Desa (Pemdes) untuk meningkatkan produksi perikanan budidaya.

Pasalnya setiap desa di Bengkulu Selatan punya potensi masing-masing dalam pengelolaan dan pengembangan bibit ikan. Baik pada media kolam galian, kolam terpal maupun model keramba.

BACA JUGA:Harga Jual Beras Masih Tinggi di Pasaran

BACA JUGA:Harga Pupuk Non Subsidi Berangsur Naik

“Potensi pengembangan perikanan budidaya tidak terpusat di suatu wilayah saja. Komitmen kami, setiap desa potensi perikanannya akan dimunculkan.

Salah satunya melalui kerjasama dan pembinaan berkelanjutan,” ujar Kepala Diskan Bengkulu Selatan Santono M.Pd.

BACA JUGA:Dewi Sartika dan Yudi Satria Merapat ke Demokrat

BACA JUGA:Senin, Caleg Terpilih BS 2024-2029 Ditetapkan

Dipastikan Santono, tidak ada satupun desa di wilayah BS yang terlepas dari pantauan Diskan BS terkait potensi produksi ikan. Maka itu, kedepan pihaknya akan melakukan upaya peningkatan fasilitas perikanan melalui skema bantuan pusat.

“Untuk di desa nanti fokusnya bisa budidaya lele, nila atau gurame. Sementara wilayah pesisir bisa dalam bentuk peningkatan alat tangkap seperti jaring dan perahu,” paparnya.

BACA JUGA:10 AI Ini Bisa Bikin Kamu Lebih Mudah Buat Video Konten

BACA JUGA:Setelah Daftar di PAN dan PDIP, Erwin Daftar Lagi ke Gelora

Oleh karena itu sambung Santono, Pemdes juga harus proaktif menyampaikan usulan proposal kepada pihaknya. Sehingga kebutuhan peralatan dalam pengelolaan ikan budidaya dapat diketahui dan diteruskan ke pusat.

“Kami sifatnya selalu siap mendorong produksi ikan ini. Kebutuhan yang diajukan desa akan kami tindaklanjuti. Kalaupun tidak bisa dari anggaran daerah, ke pusat juga akan diteruskan sehingga kerjasama terus alot,” tandasnya. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan