Kades Kungkai Baru Berharap Pengunduran Dirinya Disetujui
Ilustrasi: Seluruh kepala desa dan juga perangkat desa (Perades) di Kabupaten Seluma dipastikan akan menerima gaji mereka-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co/KOTA MANNA - Usulan pengunduran diri sebagai Kades Kungkai Baru yang diajukan Mahmudin, belum juga mendapat kepastian.
Ia berharap pengunduran dirinya bisa disetujui oleh Bupati Seluma agar bisa fokus menjalani pengobatan penyakit yang dideritanya.
BACA JUGA:Pelaku Balap Liar Beraksi Menjelang Subuh, Polisi Siap Intenskan Patroli
Kepada wartawan, Mahmudin mengaku saat Bupati Seluma Erwin Octavian melakukan pengecekan kesiapan logistik Pemilu beberapa waktu lalu, dirinya kembali menyampaikan agar pengunduran dirinya bisa diproses.
BACA JUGA:Usut Dana Replanting Sawit, Pengurus Kelompok dan Pejabat Dinas Pertanian Dicecar Jaksa
Mahmudin juga sudah memperlihatkan hasil medical check up terkait kondisi kesehatannya kepada bupati secara langsung.
"Waktu pak Bupati datang ke Desa Kungkai Baru, saya kembali meminta agar usulan pengunduran diri saya disetujui. Saya juga menunjukkan hasil pemeriksaan kesehatan saya," tegas Mahmudin kepada wartawan.
BACA JUGA:Sudah Dinyatakan Lulus, 7 PPPK Kaur Dicoret
Sementara itu, total ada tiga Kades di Seluma yang statusnya masih menggantung dan menjadi sorotan DPRD Seluma. Pasalnya belum ada tindak lanjut dari Pemkab Seluma selaku pemangku kebijakan terkait status Kades tersebut.
BACA JUGA:Pembacok Warga Seluma Minta Waktu Untuk Berdamai
Tiga Kades yang nasibnya belum menentu yakni Kades Kungkai Baru Kecamatan Air Periukan, Mahmudin. Kades Dusun Baru Kecamatan Ilir Talo, Ibrani. Serta Kades Kemang Manis Kecamatan Semidang Alas, Alma Jumiarto. (rwf)