Baru Dibuka, Bawaslu Langsung Interupsi Tanyakan Laporan PPP
Rapat Pleno Perolehan Suara Pemilu 2024 Tingkat KPU Bengkulu Selatan Baru Dibuka Bawaslu Langsung Interupsi Tanyakan Laporan PPP-Andri Irawan-radarselatan.bacakoran.co
Rapat Pleno Perolehan Suara Pemilu 2024 Tingkat KPU Bengkulu Selatan
radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, KPU Bengkulu Selatan resmi menggelar rapat pleno rekapitulasi suara Pemilu 2024 di Gedung Pemuda Manna, Kamis (29/2/2024).
Rapat pleno dibuka Ketua KPU Bengkulu Selatab, Erina Okriani SPd. Namun baru saja palu diketok, Ketua Bawaslu Bengkulu Selatan, Sahran, langsung mengajukan sanggahan. Ia mempertanyakan laporan dari PPP.
BACA JUGA:Pedagang Kerupuk Dihipnotis, Uang Ratusan Ribu Raib
Sanggahan ini terkait penyelesaian secara cepat perihal dugaan pelanggaran Pemilu sebagaimana disampaikan saksi PPP, Sefti Hermanyato.
Dalam pernyataannya, Sahran menegaskan jika Bawaslu Bengkulu Selatan telah menerima pelimpahan laporan dari Bawaslu Provinsi Bengkulu perihal dugaan pelanggaran Pemilu yang disampaikan pelapor.
BACA JUGA:Keberkahan di Bulan Ramadhan
Laporan itu perihal adanya perbedaan hasil perolehan suara DPRD Kabupaten dalam Form C Salinan yang dipegang para saksi partai dengan yang dimiliki Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pasar Manna, khususnya TPS 10 Kelurahan Ketapang Besar.
Ditegaskan Sahran, laporan tersebut telah diterima oleh Bawasalu Provinsi Bengkulu dengan Nomor 004/LP/PL/Prov/07.00.II.2024 Tanggal 26 Ferbuari 2024.
BACA JUGA:Pelindo Terapkan STID, Truk Pengangkut Silahkan Mengurus
Kemudian Bawaslu Provinsi Bengkulu melimpahkan kepada Bawaslu Kabupaten dan telah diregister dengan Nomor 001/LP.AC/ADM.PL/BWSL.KAB/07.02/II/2024
“Menindaklanjuti hak tersebut, kami menawarkan penyelesaian secara cepat kepada KPU Bengkulu Selatan. Apakah ditindaklanjuti saat ini atau menunggu pada saat pembacaan hasil Kecamatan pasar Manna?” tanya Sahran menginterupsi rapat pleno.
BACA JUGA:Soal Tenaga Honorer, Pemprov Tunggu Petunjuk
Menyikapi interupsi tersebut, Ketua KPU Bengkulu Selatan menegaskan jika permasalahan TPS 10 Ketapang Besar akan ditindaklanjuti ketika PPK Pasar Manna membacakan hasil pleno mereka.