Ada Pelanggaran Saat Masa Tenang dan Pencoblosan, Segera Laporkan!

Anggota Bawaslu Bengkulu Selatan, M Arif Hidayat, M.Pd.I-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA, radarselatan.bacakoran.co - Bagi masyarakat Bengkulu Selatan yang menemukan atau mengetahui ada pelanggaran aturan pemilu yang dilakukan oleh caleg, tim sukses, pengurus partai politik, ataupun pihak lainnya saat masa tenang dan pada hari pungut hitung suara atau hari  pencoblosan Rabu (14/2) besok, agar segera melakukan tindakan. Laporkan hal tersebut kepada pengawas pemilu.

“Kami membuka posko pengaduan khusus pada masa tenang dan pungut hitung pemilu serentak ini. Bagi masyarakat yang mengetahui adanya pelanggaran, segera laporkan kepada petugas kami yang terdekat, atau bisa melalui WhatsApp di nomor 082217383246 atau 082372043370," kata Anggota Bawaslu Bengkulu Selatan, M. Arif Hidayat, M.Pd.I.

BACA JUGA:59 Mobil Angkut Logistik Pemilu 2024, Hari Ini Menuju TPS

BACA JUGA:KPU Pastikan Logistik Sampai ke TPS Tepat Waktu

Arif mengajak semua pihak ikut berperan mengawasi proses pemilu agar semua tahapan berjalan secara transparan dan sesuai aturan.

BACA JUGA:RSUD HD Manna Datangkan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

BACA JUGA:Tindaklanjuti LHE SAKIP, Sekda Kumpulkan Pimpinan OPD

Jangan cuek apalagi takut untuk melaporkan pelanggaran. Sebab masyarakat berhak untuk mengawal pesta demokrasi supaya berjalan jujur dan adil.

BACA JUGA:DKP Bengkulu Selatan Salurkan 159 Ton Beras Ketahanan Pangan

BACA JUGA:Bus Sekolah Kembali Operasi, Peminatnya Makin Tinggi

“Mari awasi semua tahapan pemilu. Kita ciptakan pemilu yang bersih, jujur, dan adil. Laporkan kalau ada pelanggaran. Karena semakin banyak yang berperan aktif mengawasi dan berani melaporkan pelanggaran, maka sistem pemilu akan semakin baik," ujar Arif.

BACA JUGA:Usulan DAK Segera Dibuka, Poin Ini Harus Dicantumkan

BACA JUGA:Polres Kaur Kerahkan 219 Personel untuk Amankan TPS

Ditambahkan Arif, pihaknya siap menindaklanjuti semua laporan dugaan pelanggaran yang disampaikan masyarakat. Semua informasi akan ditelaah dengan baik. Jika indikasi pelanggarannya kuat dan mememuhi unsur. Maka akan ditindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku. (yoh)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan