Pengurus Masjid Raya Baitul Izzah Bengkulu Berganti

Ketua Pengurus Masjid Raya Baitul Izzah periode 2025-2028 dijabat oleh Prof. H. Herry Noer Ali, menggantikan Ustadz Dani Hamdani yang sebelumnya menjaba-IST-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, BENGKULU - Gubernur Bengkulu Helmi Hasan mengukuhkan kepengurusan baru Masjid Raya Baitul Izzah Provinsi Bengkulu periode 2025-2028, Rabu (12/3/2025).
Ketua Pengurus Masjid Raya Baitul Izzah periode 2025-2028, dijabat oleh Prof. H. Herry Noer Ali, menggantikan Ustadz Dani Hamdani yang sebelumnya menjabat.

BACA JUGA:Hadapi Mudik Lebaran, Rest Area Jalan Tol Bengkulu Bakal Ditambah

BACA JUGA:Polres Seluma Gelar Bazar Murah, Sediakan Ratusan Paket Sembako

Gubernur berharap kepengurusan yang baru dapat semakin memakmurkan Masjid Raya Baitul Izzah sebagai rumah ibadah yang menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi masyarakat Bengkulu.
Helmi menegaskan bahwa dengan kepengurusan baru, diharapkan akan lahir lebih banyak program yang meningkatkan keimanan dan kesejahteraan umat.

BACA JUGA:Selamatkan Masa Depan Perempuan dan Anak, Jauhkan Dari Tindak Kekerasan

BACA JUGA:Berbuka Puasa Lebih Sehat dengan 7 Buah Rendah Gula

Pemerintah Provinsi Bengkulu akan memberikan dukungan penuh demi kemajuan dan kemakmuran Masjid Raya Baitul Izzah.
“Agar semakin dicintai masyarakat dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi umat,” katanya.
Helmi mengucapkan selamat bertugas kepada pengurus yang baru dan terima kasih kepada kepengurusan sebelumnya.

BACA JUGA:Cara Mengamankan Akun Setelah Klik Link Phishing

BACA JUGA:Tradisi Lebaran di Indonesia yang Terus Dilestarikan Mulai Dari Mudik Hingga Hidangan Khas dan THR

“Terima kasih kepada kepengurusan sebelumnya yang telah menjaga dan merawat masjid kebanggaan masyarakat Bengkulu ini,” ujar Helmi. 

(cia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan