Ditemukan Cadangan Minyak Dan Gas Indonesia, Potensi 4,3 Miliar Barel
Salah satu kilang minyak milik Indonesia-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
RadarSelatan.bacakoran.co - Indonesia merupakan salah satu negara penghasil minyak bumi. Bahkan Indonesia tercatat berada di peringkat ke 24 negara penghasil mintak terbesar di dunia.
Baru baru ini Pemerintah Indonesia telah mengumumkan penemuan potensi cadangan minyak dan gas baru. Perkiraan cadangan yang tersimpan mencapai 4,3 miliar barel.
Potensi minyak bumi dan gas ini berada di wilayah Indonesia bagian barat yang tersebar di empat cekungan hidrokarbon.
BACA JUGA:5 Daerah Penghasil Minyak Bumi Terbesar di Indoesia, 2 Daerah Berada di Sumatera
Menurut informasi yang diakses dari laman Kementerian ESDM pada 3 Desember 2024, penemuan ini mencakup cekungan Natuna Timur, Selat Makassar, Jawa bagian Tenggara, dan Barito.
Potensi cadangan migas di cekungan Natuna Timur diperkirakan mencapai 2,8 miliar barel setara minyak, sementara cekungan Jawa bagian Tenggara diperkirakan memiliki potensi 1,5 miliar barel setara minyak.
Namun, rincian mengenai potensi hidrokarbon di cekungan Selat Makassar dan Barito belum diungkapkan secara detail oleh pemerintah.
BACA JUGA:Harta Karun Tersembunyi di Bukit Raje Mandare, Nilainya Tak Terhitung, Ladang Minyak Dan Danau Merah
Kementerian ESDM juga menyatakan bahwa studi tentang penemuan potensi migas ini dilakukan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk mencapai swasembada energi, salah satunya dengan meningkatkan lifting minyak nasional.
Cadangan minyak bumi Indonesia sebagian besar berada di Pulau Sumatra, khususnya di Riau, Kepulauan Riau, Sumatra Selatan, dan Jambi.
Sedangkan wilayah penghasil minyak bumi di Indonesia adalah Sumatera, Laut Jawa, Kalimantan Timur, dan Kepulauan Natuna. (**)