Sopir Tak Hapal Medan, Mobil Pajero Nyemplung ke Jurang
Lakalantas mobil Pajero nyemplung ke jurang -Julianto-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, MAJE - Satu keluarga nyaris celaka saat melintasi kawasan Tebing Bakal Makmur Desa Bakal Makmur Kecamatan Maje Kabupaten Kaur.
Mobil Mitsubishi Pajero warna putih nopol B 2012 SMF yang mereka tumpangi nyemplung ke dasar jurang dengan kedalaman sekitar 200 meter. Beruntung empat orang di dalamnya selamat dari maut. Namun salah satunya terpaksa dilarikan ke RSUD Yunus lantaran cedera.
BACA JUGA:Penyakit Ngorok Sebabkan Kerugian Hingga Miliaran Rupiah
Diketahui mobil ini dikemudikan Zahirin Gemilang (63) warga Kebaguran Cty Jalan Bauna Raya Jakarta Selatan, ia bersama anak dan istrinya yakni Agil Gemilang (29), Mafiza (28) dan Emi Sulastri (60) melintasi kawasan tebing Bakal Makmur Desa Bakal Kecamatan Maje Kabupaten Kaur sekitar pukul 00:15 WIB Jumat 8 November 2024.
Diduga tak hapal medan, saat mobil menuruni tanjakan yang menikung, mobil malah lurus dan terperosok ke jurang.
BACA JUGA:Semakin Menggiurkan, TBS Kelapa Sawit Sentuh Rp2850 per Kilogram
"Dua orang patah kaki atas nama Emi, dan Mafiza sementara sopir dan satu penumpang lainnya mengalami luka lecet," kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH melalui Kasat Lantas IPTU Charles Effendi S Sos, kepada Rasel Jumat 8 November 2024.
BACA JUGA:Polres Bengkulu Selatan Tanam Jagung, Ubi Jalar, dan Kacang Tanah
Diketahui salah satu penumpang atas nama Mafiza merupakan dokter umum aktif di salah satu rumah sakit di Jakarta. Keluarga ini berniat pulang ke Bengkulu mengendari mobil pribadi dari Jakarta.
Infomasi didapat sebelumnya mobil dikendarai oleh sang anak, namun setelah istirahat di SPBU Maje, Zahirin Gemilang mengemudi. Belum lama melanjutkan perjalanan kecelakaan terjadi.
BACA JUGA:Banyak Desa Dinilai Kurang Maksimal Terapkan Perdes Ternak
"Mobil sempat menabrak pembatas jalan sebelum akhirnya masuk jurang di sisi kanan jalan. Dugaan sementara pengendara tidak konsentrasi, kami imbau kepada para pengendara untuk berhati-hati dalam mengendarai kendaraan," ujar Kasat. (jul)