121 Anak Kembali Disantuni Pemkab Seluma

Pemkab Seluma kembali menyalurkan santunan kepada 121 anak kurang mampu-Fauzan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Dalam rangka menyukseskan visi-misi Seluma Beragama dan Berbudaya, Pemkab Seluma kembali memberikan santunan kepada 121 anak kurang mampu. Penyaluran santunan dilaksanakan di Gedung Daerah.

Staf Ahli Bupati Seluma Ikhwan Effendi mengatakan santunan diberikan kepada 100 anak kurang mampu yang masih bersekolah. Serta kepada 21 anak penderita thalasemia.

BACA JUGA:Hadiri Pelantikan Pimpinan Dewan Seluma, Plt Gubernur Minta Sukseskan Pilkada

Santunan ini sendiri secara rutin diberikan kepada anak kurang mampu setiap bulannya oleh Pemkab Seluma. 

"Setiap bulan santunan diberikan oleh Pemkab Seluma kepada anak kurang mampu. Agar mereka terbantu serta tetap bisa sekolah. Untuk saat ini diberikan kepada anak dari 3 kecamatan yakni  Seluma Barat, Seluma Utara dan Seluma Selatan," tegas Ikwan.

BACA JUGA:Kampanyekan Aktivitas Fisik Pelajar, Gelar Festival Permainan Tradisional

Lebih lanjut, Ikhwan mengatakan bahwa program santunan ini akan terus dilaksanakan sampai akhir tahun 2024 ini.

BACA JUGA:Musim Hujan Tiba, Jaga Kebersihan, Jangan Buang Sampah ke Sungai

"Sampai akhir tahun nanti akan kembali disalurkan kepada anak-anak kurang mampu di Kabupaten Seluma," pungkas Ikhwan. (rwf)

Tag
Share