Jalan Menuju 3 Hamparan Di Desa Air Kemang Akan di Lapen

UKUR : Proses pengukuran volume peningkatan jalan lapen menuju 3 hamparan persawahan yang akan dibangun tahun depan-Debi-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - PEMERINTAH Desa Air Kemang Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan, Kamis (17/10/2024) mengelar survey fisik untuk pembangunan Desa Tahun Anggaran 2025.

Survey ini sesuai hasil musyawarah RKPDes beberapa bulan lalu.

BACA JUGA:Tes CPNS dan PPPK di Depan Mata, Peserta Wajib Waspada Hal Ini...

Untuk pembangunan fisik Desa Air Kemang 2025 nantinya masyarakat sepakat meningkatkan Pembangunan Jalan Menuju 3 hamparan persawahan menjadi jalan lapen.

Kegiatan dihadiri Camat  Pino Raya Sulaiman Efendi, Kades Air Kemang Karnidi, Kapolsek Pino Raya Iptu  Amirudin, Ketua dan anggota BPD, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, Bhabinkamtibmas, TPK, serta perwakilan masyarakat Desa Air Kemang.

BACA JUGA:MPP Bengkulu Selatan Terapkan Jam Layanan Lima Hari

BACA JUGA:2 Konsultan Ditetapkan Tersangka Kasus Korupsi DAK Pasar Inpres Kaur

Kades Air Kemang, Karnidi mengharapkan peningkatan jalan menjadi lapen yang sudah di gelar survey fisik tahun anggaran 2025 bisa berjalan dengan lancar.

"Semoga pembuatan jalan lapen menuju hamparan pama lebar, pama kukui dan tanjungan berjalan sesuai yang diharapkan masyarakat  Desa Air Kemang, " kata kades. (debi/prw)

Tag
Share