Tenno Heika Berharap LHP BPK Disampaikan ke DPRD

Senin 22 Jul 2024 - 19:07 WIB
Reporter : Fauzan
Editor : sahri senadi

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Ketua Fraksi Partai Nasdem DPRD  Kabupaten Seluma, Tenno Heika berharap Pemda Seluma menyampaikan laporan hasil pemeriksaan (LHP) Badan pemeriksa Keuangan (BPK) ke DPRD Seluma.

Sehingga DPRD Seluma bisa memberikan tanggapan terhadap realisasi APBD.

BACA JUGA:Resmi Dibuka, Ini Rangkaian Acara Festival Budaya Ayiak Manna

Pernyataan ini dikatakan Tenno Heika saat menyampaikan pandangan umum fraksi dalam rapat paripurna Pertanggungjawaban APBD Seluma tahun 2023. 

"Sangat disayangkan sekali, DPRD Seluma merupakan mitra dalam penyusunan anggaran setiap tahunnya.

Namun kemudian saat realisasi anggaran diaudit oleh BPK, LHP BPK tidak sampai pada kami. Padahal seharusnya ini diserahkan. Sehingga bisa menjadi acuan bagi DPRD Seluma dalam memberikan masukan," tegas Tenno Heika.

BACA JUGA:Alur Pelabuhan Pulau Baai Perlu Segera Dikeruk 

Tenno menambahkan, catatan yang disampaikan oleh BPK kepada setiap OPD harusnya juga  disampaikan ke DPRD Seluma.

"Jadi anggaran yang sudah kami bahas setiap tahunnya kemudian dilakukan audit. Kami juga ingin mengetahui permasalahan yang terjadi di setiap OPD," tegasnya kemarin. 

BACA JUGA:Bupati: Percepat Pengerjaan Proyek Fisik, Jangan Sampai Waktunya Molor

Untuk itu, Tenno berharap agar LHP BPK tahun 2023 segera disampaikan kepada seluruh anggota DPRD Seluma. Sehingg DPRD Seluma bisa bersama-sama mengawasi proses tindaklanjut dari LHP BPK tersebut. (rwf)

Kategori :