RadarSelatan.bacakoran.co,BENGKULU - Sejumlah Event kebudayaan dan pariwisata di Bengkulu akan diusulkan masuk dalam kalender Karisma Event Nusantara (KEN) Kemenparekraf RI. Saat ini baru Festival Tabut dan Festival Gurita di Bnegkulu yang masuk dalam KEN.
BACA JUGA:Bupati Seluma Ajak HIPMI Cetak Wirausaha Muda
Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri mengatakan, Pemprov Bengkulu meminta Kemenparekraf untuk memfasilitasi dan membantu dalam mewujudkan event yang disiapkan.
BACA JUGA:Tertibkan Aset, Pemkab Seluma Gandeng Kejari dan BPN
“Tidak hanya Festival Tabut, kita akan rintis event-event setara Tabut ke depan,” kata Sekda, Rabu (17/7).
Sekda mengatakan, digelarnya kegiatan - kegiatan tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan kebudayaan dan kepariwisataan.
BACA JUGA:Tunggakan Randis Tinggi, Samsat Bengkulu Selatan Minta Bantuan Jaksa
Untuk event yang nantinya diusulkan masih dalam pembahasan bersama dinas teknis dan pemda kabupaten/kota. Namun salah satunya adalah Festival Karnaval Kain Besurek di Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Bujian Dusun di Desa Tanjung Tebat, Dinas PMD Ajak Masyarakat Manfaatkan Pelayanan
“Ada juga Festival Danau Nibung di Kabupaten Mukomuko, Festival Gurita di Kabupaten Kaur, dan beberapa event lainnya,” kata Isnan.
BACA JUGA:Siapa Kandidat Menjadi Lawan Gundul? Balon Bupati Serahkan Keputusan ke Parpol
(cia)