Ops Keselamatan Nala Berakhir, Gelar Operasi Gabungan

Senin 24 Feb 2025 - 18:10 WIB
Reporter : Julianto
Editor : Sahri Senadi

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Polres Kaur terus menggencarkan operasi penertiban, menjelang bulan suci ramadan. Operasi ini merupakan bentuk komitmen Polres Kaur dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Senin (24/2/2025) Satlantas Polres Kaur kembali menggelar operasi bersama pihak Samsat Kaur, Jasaraharja dan BKAD Kaur.

BACA JUGA:Wabup Kaur, Abdul Hamid Ngantor Perdana, Langsung Pimpin Rapat

Kapolres Kaur, AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, M.IK melalu Kasat Lantas Polres Kaur Iptu Carles Effendi, S.Sos menjelaskan, operasi keselamatan Nala 2025 digelar sejak 10 - 23 Februari 2024. 

BACA JUGA:Sudah 1.055 Pelajar di Kaur Terima Makanan Bergizi

"Operasi ini tindak lanjut dari operasi keselamatan Nala, ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat," kata Kasat Lantas.

BACA JUGA:Kinerja Pelayanan Publik Harus Terus Ditingkatkan

Operasi ditargetkan dibeberapa lokasi, dengan sasaran sejumlah pelanggar. Selama operasi ini, Polres Kaur tidak akan mentolerir segala bentuk pelanggaran yang bisa memicu terjadinya gangguan Kamtibmas. 

BACA JUGA:5 Kepala Daerah Drop Saat Ikut Retreat, 3 Dilarikan Ke Rumah Sakit

Ditambahkan, dalam operasi Keselamatan Nala 2025, selain penindakan, juga dilakukan  imbauan kepada masyarakat. "Kita juga kemarin minta seluruh personel harus proaktif mengimbau masyarakat untuk tertib berkendara baik saat operasi razia maupun tidak razia," tutupnya. (jul)

Kategori :