Keunggulan Padi Denok 02, Buah Lebat dan Memiliki Batang Kuat, Membuat petani Jatuh Cinta

Jumat 20 Dec 2024 - 10:01 WIB
Reporter : sahri senadi
Editor : sahri senadi

radarselatan.bacakoran.co - Padi Denox Super 02 merupakan padi unggul yang banyak ditanam petani Indonesia saat ini.

Karena keunggulannya, padi ini mampu menarik perhatian petani dan langsung jatuh cinta untuk menanamnya.

Padi Denok 02 memiliki usia panen sekitar 90 hingga 95 hari. Jumlah anakannya bisa mencapai 40 hingga 50 batang dalam satu rumpun, tentu saja ini tergantung pada perawatan dan kesuburan tanah.

BACA JUGA:Petani Pemula Wajib Tahu, Ini 6 Cara Agar Anakan Padi Banyak, Hasil Panen Meningkat Hingga Puluhan Ton

Ketinggian tanaman padi ini sekitar 95 hingga 100 cm, yang juga dipengaruhi oleh kondisi lahan.

Tanaman padi Denox Super 02 tumbuh lebih tegak dengan batang yang agak sedikit lebih besar dibandingkan dengan padi Inari 32 atau Ciherang.

Salah satu kelebihan dari Denox Super 02 adalah daun bendera yang lebih tebal dibandingkan dengan Denox Super 01, sehingga lebih tahan terhadap serangan bakteri dan jamur.

BACA JUGA:5 Benih Padi Unggul Pendatang Baru yang Populer, Banyak Dicari Petani, Hasil Melimpah

Untuk malai, padi ini memiliki panjang malai yang luar biasa, bisa mencapai 250 hingga 300 bulir dalam satu malai.

Beras yang dihasilkan tidak berkapur dan memiliki warna yang bening, sementara bijinya panjang dan pengisian bulirnya cepat, bahkan sampai ke pangkal malai.

Keunggulan lainnya adalah padi ini memiliki rendemen beras yang sangat tinggi, sehingga harga jual gabahnya lebih mahal dibandingkan dengan jenis padi lain, seperti Inari 32.

BACA JUGA:Keunggulan Padi Siam, Bulir Besar, Malai Panjang, Bisa Ditanam Lebih Rapat

Dalam hal pengisian bulir sampai pangkal, Denox Super 02 juga sangat cepat, meskipun kondisinya masih hijau, bulir-bulir sudah terisi dengan baik. Karakter ini membuat padi Denox Super 02 unggul dalam kualitas pengisian bulir.

Perbedaan antara Denox Super 01 dan Denox Super 02. Denox Super 02 memiliki jumlah anakan yang lebih banyak dan batang yang lebih besar dibandingkan dengan Denox Super 01.

Selain itu, daun bendera Denox Super 02 juga lebih tebal. (**)

Kategori :