7 Manfaat Mengonsumsi Jambu Air, Si Manis Banyak Khasiat

Kamis 05 Dec 2024 - 14:22 WIB
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co - Jambu air merupakan buah tropis dengan nama lain Syzygium aqueum yang berasal dari kawasan Asia Tenggara, dan banyak ditemukan di negara Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina.
Berikut adalah beberapa manfaat jambu air yang perlu kamu ketahui:
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Jambu air memiliki kandungan vitamin C yang berlimpah dan berperan penting dalam meningkatkan sistem imun tubuh. Vitamin C juga bisa membantu tubuh melawan infeksi dan sebagai antioksidan melawan radikal bebas yang merusak sel tubuh.

BACA JUGA:Bukan Hanya Sekedar Bumbu Dapur, Ini Manfaat Bawang Merah untuk Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:Ini Jenis dan Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan Tubuh

2. Menjaga kesehatan pencernaan
Manfaat jambu air juga berkaitan dengan sistem pencernaan. Jambu air mengandung serat yang cukup tinggi sehingga dapat membantu memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit. Serat juga berperan dalam menjaga kesehatan usus dan mendukung pertumbuhan bakteri baik di dalam sistem pencernaan.
3. Menurunkan risiko penyakit jantung
Kandungan kalium pada jambu air bisa membantu mengatur tekanan darah. Kalium juga bisa menurunkan risiko hipertensi dan penyakit jantung. Kandungan antioksidan pada jambu air juga membantu mengatasi peradangan yang bisa merusak pembuluh darah.

BACA JUGA:Selain Tingkatkan Sistem Imun, Ini 7 Manfaat Labu Siam yang Jarang Diketahui

BACA JUGA:Dinas PUPR Provinsi Bengkulu Siagakan Alat Berat di Jalur Rawan Bencana

4. Membantu hidrasi tubuh
Manfaat jambu air selanjutnya adalah membantu memenuhi kebutuhan cairan tubuh, berkat kandungan air yang tinggi di dalamnya. Selain itu, buah ini juga dapat membantu menjaga keseimbangan elektrolit dalam tubuh.  
5. Mengontrol kadar gula darah
Buah ini juga dapat dikonsumsi oleh pengidap diabetes karena bisa membantu mengatur kadar gula darah. Kandungan serat pada buah ini juga bisa memperlambat penyerapan gula dan mengendalikan lonjakan gula pada darah setelah makan.

BACA JUGA:Bapenda Seluma Optimis, Target PBB Tercapai 100 Persen

BACA JUGA:Sering Jadi Tempat Nongkrong, 4 Lokasi di Bengkulu Selatan Ini Ternyata Rawan Kriminal

6. Membantu mengurangi peradangan
Jambu air memiliki antioksidan seperti flavonoid dan polifenol yang bisa melawan radikal bebas dalam tubuh, sehingga membantu mengurangi peradangan.

BACA JUGA:PLN Manna Ingatkan Penggunaan Listrik di Tengah Cuaca Ekstrem

BACA JUGA:Musim Penghujan di Provinsi Bengkulu Diprediksi Hingga Februari 2025

7. Meningkatkan energi tubuh
Manfaat jambu air selanjutnya mampu meningkatkan energi tubuh karena kandungan karbohidrat alami di dalamnya. Buah ini bisa memberikan energi yang cepat diserap tubuh dan menambah kalori. Kandungan gula alami pada jambu air juga bisa menjadi sumber energi yang tentunya sehat bagi tubuh.

Editor: Suswadi AK

Kategori :