radarselatan.bacakoran.co - Indonesia bagian timur memang dikenal kaya destinasi wisata, khususnya pantai dan keindahan bawah lautnya.
Salah satu pantai populer di Indonesia bagian timur adalah Pantai Nihiwatu berada di Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, NTT.
BACA JUGA:Pantai Papuma Jawa Timur: Pantai Yang Unik, Dayatarik, Daya Tarik dan Jam Operasional
Air laut di Pantai Nihiwatu sangat bersih dan jernih dengan pasir putih yang halus dan cerah. Lokasinya yang jauh dari keramaian membuat pantai ini kurang terjangkau dan terjaga keasliannya.
Pantai terbaik nomor 17 dunia ini dikelola oleh Resort Nihiwatu yang merupakan sebuah resort bertaraf internasional sehingga hanya tamu resort yang diperbolehkan mengakses pantai ini dengan tarif yang cukup tinggi per malamnya.
BACA JUGA:Destinasi Wisata Pantai Seruni di Gunung Kidul, Daya Tarik, Harga Tiket, Dan Rute
Untuk masuk pantai pengunjung perlu menyiapkan uang sebesar Rp 15.000 untuk weekday maupun weekend.
Namun perlu diingatkan kembali bahwa pantai ini hanya dapat dimasuki oleh pengunjung yang telah memesan kamar di Resort Nihiwatu yang memiliki harga fantastis dari belasan hingga ratusan juta.
Jika berniat mengunjungi pantai ini, harus terbang ke Bandara Umbu Mehang Kunda di Waingapu, NTT. Bandara ini merupakan pintu gerbang menuju wilayah Sumba Barat, tempat Pantai Nihiwatu berada.
BACA JUGA:Pantai Air Manis di Sumatera Barat, Saksi Bisu Legenda Malin Kundang Si Anak Durhaka
Setelah tiba di Bandara Umbu Mehang Kunda, perjalanan dilanjutkan dengan kendaraan darat menuju Pantai Nihiwatu, yang diperkirakan memakan waktu sekitar kurang lebih 2 jam.
Pastikan menyewa mobil atau menggunakan layanan transportasi yang tersedia untuk mencapai pantai tersebut.
Setibanya di Sumba Barat, harus mengikuti petunjuk arah menuju Pantai Nihiwatu. Pantai ini berada sekitar 30 km dari Kota Waikabubak. Meskipun lokasinya terpencil dan memerlukan perjalanan yang cukup panjang.
BACA JUGA:Pantai Carolina, Pantai Terindah di Sumatera Barat, Ada Spot Surfingnya
Pantai Nihiwatu dikelola oleh Resort Nihiwatu, sebuah resort internasional. Untuk menikmati keindahan Pantai Nihiwatu, pengunjung harus memesan kamar di Resort Nihiwatu terlebih dahulu, karena hanya tamu resort yang diperbolehkan mengakses pantai ini, dengan adanya penjagaan ketat. (**)