RESMI! Tiga Sekretaris Partai Pimpin DPRD Bengkulu Selatan

Minggu 29 Sep 2024 - 19:18 WIB
Reporter : Sugio Aza Putra
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Unsur pimpinan DPRD Bengkulu Selatan periode 2024-2029 resmi terisi. Partai Nasdem, PDIP dan Partai Golkar kompak menunjuk sekretaris partai mereka untuk menduduki kursi pimpinan lembaga perwakilan rakyat itu 5 tahun kedepan.

Juli Hartono SE, MAP yang menjadi Ketua DPRD Bengkulu Selatan merupakan Sekretaris DPD Partai Nasdem Bengkulu Selatan. 

BACA JUGA:Pjs Bupati Bengkulu Selatan Butuh Dukungan Kerja Sama Dalam Menjalankan Roda Pemerintahan

Holman SE yang ditunjuk PDIP menjadi Wakil Ketua I juga menjabat sebagai Sekretaris DPC PDIP Bengkulu Selatan.

Begitu juga dengan Dodi Martian, S.Hut, M.M yang menduduki kursi Waka II, juga sedang menjabat sebagai Sekretaris DPD II Partai Golkar Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Peserta Jamkesda Bengkulu Selatan Bertambah 10 Ribu Jiwa

Tiga unsur pimpinan DPRD ini akan segera dilantik. Sekretariat DPRD Bengkulu Selatan telah mengusulkan pelantikan unsur pimpinan ke Gubernur melalui Bupati. 

“Sebelumnya sudah dilaksanakan rapat paripurna pengumuman pimpinan defintif untuk ketua dan wakil ketua II, usulan pelantikan sudah dikirim ke gubernur melalui bupati. Khusus untuk wakil ketua I, akan disusulkan karena surat dari PDIP baru diterima sekretariat,” kata Sekretaris DPRD Bengkulu Selatan, Nico Dwipayana, S.STP, MM, MH.

BACA JUGA:Menteri Pemerintahan Jokowi Akan Ada Yang Bertahan di Pemerintahan Prabowo

Tiga unsur pimpinan DPRD Bengkulu Selatan bukan wajah baru. Trio ini tidak asing lagi bagi masyarakat Bengkulu Selatan.

Juli Hartono yang akan mengemban amanah sebagai Ketua DPRD lima tahun kedepan sudah satu periode menuntaskan pengabdian sebagai wakil rakyat. Periode 2019-2024 Juli Hartono menjadi Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Hukum Adat Mulai Diterapkan, Pemkab Bengkulu Selatan Sosialisasi Perda Adat Istiadat

Sebelum masuk ke dunia politik, Juli Hartono berkarir sebagai penyelenggara pemilu. Juli Hartono tiga periode atau 15 tahun menjadi Komisioner KPU Bengkulu Selatan. 10 tahun menjadi Anggota KPU dan 5 tahun menjadi Ketua KPU. 

Begitu juga Holman, karirnya hampir serupa dengan Juli Hartono. Sebelum masuk ke politik, Holman mengabdi sebagai Komisioner KPU Bengkulu Selatan selama tiga periode atau 15 tahun.

BACA JUGA:Bawaslu Segera Bacakan Putusan, Reskan-Faizal Minta Pendukung Bersabar

Kategori :