Kerahkan 211 Pos PIN, Dinkes Programkan Kaur Bebas Polio

PIN : Bupati Kaur saat meneteskan vaksin polio kepada anak -Julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Proses Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio terus di kebut Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaur yang menyasar anak usia 0-7 tahun.

Dinkes menarget putaran pertama 23 - 29 Juli ini sudah merampungkan sebagian dari jumlah anak yang menjadi target di Kabupaten Kaur. 

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Janji Bakal Perbaiki Sirkuit Padang Panjang

"Ada 211 pos PIN yang kita bentuk di 15 kecamatan di Kabupaten Kaur, semuanya saat ini telah melakukan PIN Polio," tegas Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur Yasman, AMK, M.Pd kepada Rasel kemarin (26/7)

Dikatakannya PIN Polio merupakan upaya pencegahan penyakit sejak dini, Pemberian imunisasi novel Oral Polio Vaccine Type 2 (nOPV2) untuk mencegah penyakit polio tersebut dilaksanakan serentak se Indonesia dan di Kabupaten Kaur Pencanangan PIN Polio dipusatkan di Puskesmas Bintuhan dan dibuka secara  langsung oleh Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH beberapa waktu yang lalu. 

BACA JUGA:20 Mahasiswa Bengkulu Ikuti Program Kuliah Sambil Kerja ke Jerman

"Ini didasari dengan adanya situasi kejadian luar biasa (KLB) poliomyelitis atau penyakit polio pada enam provinsi yaitu Aceh, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Papua Tengah dan Papua Pegunungan serta terdapat 32 provinsi dengan 399 kabupaten/kota yang memiliki risi tinggi risiko polio," katanya.

Sehingga perlu dilakukan pemberian imunisasi secara masif melalui kegiatan pekan imunisasi nasional dengan cakupan tinggi dan merata untuk memutus transmisi virus polio.

BACA JUGA:LUCU! 3 Siswa SMK Aisyiyah Ditulis Naik Kelas di Raport, Padahal Tidak Naik Kelas

“Tujuan PIN Polio adalah untuk meningkatkan kekebalan tubuh terutama pada anak umur 0-7 tahun, membuat lebih banyak anak memiliki kekebalan terhadap polio, sehingga virus sulit menyebar ke masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, PIN Polio juga untuk menjangkau anak yang belum tervaksinasi, memberikan vaksin polio kepada anak yang mungkin terlewat atau belum mendapatkan imunisasi rutin.

BACA JUGA:Antisipasi Lonjakan Inflasi, Tim DKP Bengkulu Selatan Pantau Harga Sembako

Dia menyebut pencanangan PIN Polio yang dipusatkan di Puskesmas Bintuhan kecamatan Kaur selatan ini melibatkan kurang lebih 200 anak dengan usia 0 – 7 tahun. 

"Saat ini sudah ratusan anak di Kaur divaksin, untuk data lengkapnya nanti akan dilaporkan setelah kegiatan tahap 1 rampung,” terangnya. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan