Ichxan Elxandhi Jabat Kasi Datun Kejari Bengkulu Selatan

LANTIK: Kajari Bengkulu Selatan melantik Kasi Datun-GIO/IST Kejari BS/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Jabatan Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasi Datun) Kejari Bengkulu Selatan kembali berganti. Ichxan Elxandhi resmi dilantik untuk mengisi jabatan yang sebelumnya sempat kosong.

Pelantikan Ichxan Elxandhi sebagai Kasi Datun telah dilaksanakan pada Senin (27/5/2024) di Aula Baharudin Lopa kantor Kejari Bengkulu Selatan yang dipimpin oleh Kajari, Nurul Hidaya, MH diikuti para Kasi, Kasubag dan Jaksa Kejari BS. Rangkaian sertijab berjalan khidmat dan lancar.

BACA JUGA:Bupati Klaim Sudah Tidak Ada Kendala, SK PPPK Segera Dibagikan!

BACA JUGA:Optimis Formasi PPPK Terpenuhi, Kadis Satpol PP Lakukan Ini!

Kajari mengingatkan Kasi Datun agar segera bekerja. Tidak perlu lama untuk waktu beradaptasi. Sebab telah banyak pekerjaan yang harus dituntaskan. 

“Tidak perlu lama-lama beradaptasi. Langsung saja bekerja,” tegas Kajari.

BACA JUGA:Polisi Imbau Masyarakat Tidak Pancing Pelaku Kejahatan

BACA JUGA:Tolak RUU Peyiaran, Jurnalis Bengkulu Gelar Aksi Jalan Mundur Hingga Bawa Keranda

Kajari menegaskan fungsi Datun dalam Kejaksaan harus dijalankan dengan maksimal. Datun sangat berperan dalam menentukan peran kejaksaan dalam pendampingan hukum dan mengawal proses pembangunan. (yoh)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan