Jumlah RTLH Masih 4.700 Unit, Bupati Datangi Satker

Jumlah RTLH Masih 4.700 Unit, Bupati Datangi Satker-Fauzan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Karena jumlah rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Seluma saat ini masih tinggi yakni 4.700 unit.

Bupati Seluma Erwin Octavian bersama dengan Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Perhubungan (Perkimhub) mendatangi Satker Penyedia Perumahan Provinsi Bengkulu. Untuk mengusulkan kuota RTLH di Kabupaten Seluma tahun 2024.

BACA JUGA:Simpan Ganja, Petani dan Sopir Ditangkap

Kepala Dinas Perkimhub Seluma, Erlan Suadi mengatakan kunjungan ini untuk memastikan kuota bantuan bedah rumah yang akan didapatkan Kabupaten Seluma tahun 2024 ini.

BACA JUGA:Curi Motor Caleg, Dua Tersangka Diamankan, Sempat Diamuk Massa

"Karena tahun 2024 sudah berjalan. Kemudian jumlah RTLH di Kabupaten Seluma masih cukup tinggi yakni mencapai 4.700 unit. Saat ini kami berharap agar Seluma kembali menerima kuota RTLH untuk rehab RTLH tahun 2024 ini," tegas Erlan.

BACA JUGA:Butuh Alat Berat Untuk Penanganan Bencana

Erlan menambahkan, kedatangan Bupati Seluma diterima langsung Kepala Satker Provinsi Bengkulu. Namun belum bisa dipastikan berapa jumlah kuota RTLH yang akan diperoleh tahun 2024 ini.

BACA JUGA:DPM-PTSP Imbau Semua Pelaku Usaha Urus NIB

"Untuk kuota rehab RTLH tahun 2024 ini belum bisa dipastikan jumlahnya. Namun yang jelas Satker Provinsi Bengkulu mengapresiasi kinerja Kabupaten Seluma tahun 2023.

BACA JUGA:Disepakati Orang Tua Siswa, HUT SMAN 5 BS Segera Digelar

Dalam rangka pengentasan RTLH menjadi layak huni. "Semoga kuota tahun 2024 ini bisa lebih banyak dari tahun 2023 lalu. Sehingga jumlah RTLH di Kabupaten Seluma bisa berkurang," pungkas Erlan. (rwf)

Tag
Share