Kaur Bakal Memiliki 2 Rumah Sakit, RS Pratama Dibangun Tahun Ini

Kaur Bakal Memiliki 2 Rumah Sakit RS Pratama Dibangun Tahun Ini-IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Kabupaten Kaur akan memiliki dua unit rumah sakit. Selama ini Kabupaten Kaur hanya memiliki Rumah Sakit Umum Daerah saja.

Tahun ini akan dibangun Rumah Sakit Pratama di Kabupaten Kaur. Saat ini pembebasan lahan dan land clearing lahan telah rampung. Artinya tinggal menunggu proses pembangunan.

BACA JUGA:Sudah Diblacklist, Kontraktor Jangan Dilibatkan Lagi

Dibangunnya rumah sakit baru di Kaur ini tidak lepas dari kerja keras kepemimpinan Bupati H Lismidianto dan Wabup Herlian Muchrim.

Tahun ini Kaur bakal dapat kucuran dana Rp 60 miliar lebih, dana yang cukup fantastis ini untuk pembangunan fasilitas kesehatan di Kabupaten Kaur.

BACA JUGA:PERHATIAN! Ranmor Mati Pajak Bakal Dilarang Beli BBM Subsidi

Rencananya Kementrian Kesehatan RI akan membangun rumah sakit baru yang akan ditempatkan di Desa Sumber Harapan Kecamatan Nasal.

BACA JUGA:Dewan Dukung Pembentukan Kecamatan Baru di Bengkulu Selatan

Rumah Sakit Kelas D Pratama ini merupakan rumah sakit umum yang hanya menyediakan pelayanan perawatan kelas 3, untuk peningkatan akses kesehatan bagi masyarakat dalam rangka menjamin upaya pelayanan kesehatan perorangan.

BACA JUGA:Kapolres Apresiasi Pemasangan Kamera CCTV, Fokus Pantau Pelaku Kejahatan

Layanan yang akan diberikan meliputi rawat inap, rawat jalan, gawat darurat, serta pelayanan penunjang lainnya.

"Untuk lahan sudah siap tinggal proses pembangunan," ujar Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaur Yasman. S, M.Pd kepada Rasel belum lama ini.

BACA JUGA:Polisi Ajak Warga Jaga Keamanan Jelang Pemungutan Suara Pemilu

Luas lahan yang akan dijadikan lokasi pembangunan rumah sakit 1,3 hektar. Lahan itu merupakan hibah dari masyarakat.

Tag
Share