Warga Miskin Jangan Ragu Melapor Jika Sedang Sakit

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi memastikan masyarakat yang sakit mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik.

Bagi masyarakat miskin dan tidak memiliki biaya untuk berobat jangan takut melapor ke petugas khusunya jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Harga Beras Naik Lagi, DKP Segera Salurkan Beras Bapang

BACA JUGA:Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS Pemkab Bengkulu Selatan Segera Diumumkan, Catat Jadwalnya!

Sebab, jaminan kesehatan masyarakat terutama yang ekonominya kurang mampu telah diprogramkan secara khusus. 

"Untuk masyarakat yang sakit jangan takut melapor kepada kami untuk mendapatkan penanganan. Dan pasti akan dilayani, khususnya masyarakat kurang mampu," kata Gusnan.

BACA JUGA:Kodim 0425 Siapkan 155 Personel Amankan Pilkada Seluma

BACA JUGA:Pencairan TPP ASN Kaur Belum Juga Rampung

Ia juga mengatakan bagi masyarakat yang sakit atau memiliki anggota keluarga yang sakit menahun juga diminta langsung melapor ke Pemerintahan Desa.

Sehingga desa nantinya bisa menyampaikan langsung ke Dinkes atau Puskesmas kemudian akan langsung dijemput untuk dilakukan pengobatan.

"Sudah menjadi kegiatan rutin kami mengunjungi warga yang sakit bersama Tim Reaksi Cinta (TRC)," kata Gusnan.

BACA JUGA:Baznas Kaur Baru Kumpulkan 50 Persen Dari Target Zakat ASN

BACA JUGA:Logistik Pemilu Seluma 2024 Segera Dilelang

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Bengkulu Selatan, Didi Ruslan menambahkan saat ini pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan mempunyai program unggulan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan