HUT RI ke-79 Di Seluma dan Kaur Sukses, Reward Menanti Paskibraka

BERKIBAR: Pengibaran Sang Saka Merah Putih. Tampak Bupati menyerahkan piagam penghargaan kepada penerima -Julianto/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

Dalam kesempatan itu, selain menggelar upacara bendera, Pemkab Kaur juga menyerahkan berapa penghargaan. Di antaranya piagam tanda kehormatan dari Presiden RI kepada ASN yang sudah mengabdi 10, 20 hingga 30 tahun berupa Satyalencana Karya Satya.

BACA JUGA:DPM-PTSP Bengkulu Selatan Segera Hadirkan Mal Pelayanan Publik

Selain itu juga memberikan reward kepada kecamatan dan desa yang taat membayar PBB serta beberapa penghargaan lainnya. 

Sementara di Kabupaten Seluma, Bupati Seluma Erwin Octavian mengatakan reward untuk seluruh anggota Paskibraka sudah disiapkan. "Alhamdulillah berkat para anggota Paskibraka semua rangkaian peringatan HUT kemerdekaan RI ke 79  dapat berlangsung dengan sukses hingga pada momentum upacara dan pengibaran bendera," ujar Bupati Seluma. 

BACA JUGA:DKP BS Beri Contoh Pemanfaatan Lahan Pekarangan Untuk Ketahanan Pangan

 Erwin mengatakan reward atau penghargaan yang akan diberikan  berupa uang tunai dan jalan-jalan yang kini anggaran sudah disiapkan. Tinggal menunggu OPD terkait untuk menjadwalkan kapan reward itu bakal diberikan kepada semua anggota paskibra yang sudah bertugas tersebut. (jul/rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan