Irwasda Lantik 171 Bintara Polri

LANTIK : Pelantikan 171 Bintara Polri gelombang 1 tahun anggaran 2024 di SPN Polda Bengkulu-Icha-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - BENGKULU,  Sebanyak 171 putra daerah Bengkulu resmi menyandang pangkat brigadir dua (Bripda) Bintara remaja Polri.

Hal ini ditandai dengan telah dilaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang 1 Tahun Anggaran 2024 Sekolah Polisi Negara Polda Bengkulu, Kamis (11/7). Upacara pelantikan dipimpin oleh Irwasda Polda Bengkulu Kombes Pol Asep Teddy, S.IK, MM.

BACA JUGA:Polres Kaur Bekuk 6 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba

BACA JUGA:Dempo - Kanedi Siapkan 213 Ribu Dukungan KTP Tambahan

Irwasda mengatakan, usai menyandang pangkat brigadir polisi dua artinya melekat berbagai tugas, kewajiban dan tanggung jawab sebagai bhayangkari negara.

Untuk itu pihaknya berharap para bintara remaja dapat memberikan dedikasi terbaik kepada institusi Polri, masyarakat, bangsa dan negara.

BACA JUGA:Bupati Gusnan Mulyadi Ajak Warga Senam Germas

BACA JUGA:Polisi Tangkap 3 Tersangka Kasus Narkoba

"Pelantikan ini merupakan langkah awal serta perjalanan panjang tugas dan karier sebagai anggota Polri," katanya.

Dengan pelantikan ini, secara nasional Polri telah berhasil menambah personel golongan pangkat bintara dan tamtama sebanyak 9.704 orang, terdiri atas 9.030 polisi laki-laki dan 674 polisi wanita.

BACA JUGA:Kasus Perkelahian Maut di Seluma, Seperti Ini Pengakuan Tersangka

BACA JUGA:Curi Ayam, Dua Pemuda Tanggung Diringkus Polisi

jumlah tersebut l terbagi ke dalam 7.517 bintara polisi tugas umum, 588 bintara brimob, 51 bintara polair, 1.397 tamtama brimob dan 151 tamtama polair. para bintara dan tamtama polri. (cia)

Tag
Share