Polres Bengkulu Selatan Gelar Lomba Domino Berhadiah Motor

Polres Bengkulu Selatan Gelar Lomba Domino Berhadiah Motor-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Polres Bengkulu Selatan menggelar perlombaan domino berhadiah fantastis.

Ada sepeda motor, sepeda gunung, mesin cuci, kipas angin, TV, dan hadiah menarik lainnya. Bagi pencinta domino, buruan mendaftar dan bawa pulang hadiahnya.

Ps Kasi Humas Polres Bengkulu Selatan, Aiptu Herman PS mengatakan, lomba domino berhadiah dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024.

BACA JUGA:Audit Reguler DD Sisakan 2 Kecamatan

BACA JUGA:Stop Boros Pangan! Bupati Ajak Masyarakat Tidak Membuang Sia-sia Makanan

Kegiatan lomba akan dilaksanakan Sabtu malam (29/6) bertempat di Graha Wicaksana Leghawa Mapolres Bengkulu Selatan, acara dimulai pukul 19.00 WIB sampai selesai.

“Perlombaan domino berhadiah ini untuk memeriahkan rangkaian Hari Bhayangkara ke 78. Bagi masyarakat yang hobi atau jago main domino, silahkan datang ke lokasi lomba dan daftarkan diri anda. Banyak hadiah yang bisa dibawa pulang, khusus pemenang utama ada sepeda motor,” kata Herman.

BACA JUGA:HUT Bhayangkara Polri Tanam Pohon, Lepas Bibit Hingga Berikan Beasiswa

BACA JUGA:Pengusutan Kasus Tukar Guling Lahan Terus Digeber

Peserta lomba domino ini tidak dibatasi, artinya panitia menerima sebanyak-banyaknya masyarakat yang ingin ikut serta dalam perlombaan tersebut.

Namun peserta wajib mematuhi aturan dan persyaratan yang sudah ditentukan panitia. Dan yang paling penting, semua peserta wajib menjaga sportifitas saat bertanding.

BACA JUGA:Terjebak Dalam Rumah, Sujianti Meninggal Terbakar

BACA JUGA:Penting…! Ini Penjelasan Seleksi PPPK Guru 2024

“Pendaftaran dibuka saat malam kegiatan acara, yang mau main atau ikut lomba silahkan datang ke lokasi acara, langsung mendaftar. Peserta tidak dibatasi.

Karena tujuan utama lomba ini adalah untuk berbagi kemeriahan dengan masyarakat menyambut Hari Bhayangkara,” tukas Herman. (yoh)

Tag
Share