Habis Lebaran, Dua Titik Jalan Ini Sudah Mulus

ASPAL: Para pekerja proyek jalan Desa Talang Padang saat menebar lapisan aspal di permukaan jalan, Jumat (14/6/2024) siang-REZAN/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, PINO RAYA - Habis lebaran Idul Adha 1445 hijriyah tahun ini, dua titik jalan umum yang berada di Desa Selali dan Desa Talang Padang Kecamatan Pino Raya dipastikan sudah mulus.

Hal ini dilihat dari progress pengerjaan jalan yang menelan anggaran mencapai Rp11 miliar tersebut sudah menyentuh angka 80 persen dari target.

BACA JUGA:Mau Lingkungan Aman? Warga Diajak Lakukan Hal Ini

Pimpinan Proyek (Pimpro) rehab jalan Desa Talang Padang-Pasar Pino, Toni (50) menyebutkan bahwa tidak ada kendala berarti sejak pengerjaan jalan dimulai pada tanggal 16 April lalu.

Setiap hari pekerja terus  memaksimalkan tugasnya, bahkan penyebaran prime coat atau lapisa  pertama aspal sudah sejak sepekan lalu.

BACA JUGA:Ombudsman Selamatkan Kerugian Masyarakat Rp68 Miliar

"Jadi kebetulan untuk jalan di Pancor Mas Desa Selali dan di Desa Talang Padang ini, kami yang mengerjakan sampai selesai. Total panjang jalan dua titik ini mencapai 5 kilometer. Untuk progress, ada yang sudah mencapai 80 persen. Sehingga setelah lebaran ini kami pastikan sudah mulus, terutama di Talang Padang," jelasnya.

BACA JUGA:Cegah Kebakaran, Damkar Bengkulu Selatan Gencarkan Sosialisasi

Lanjut Toni, tidak ada masalah apapun terkait pembersihan jalan, termasuk pengupasan permukaan tanah beberapa waktu lalu.

Bahkan, warga dengan antusiasnya merelakan tanaman tumbuh mereka ditebang oleh alat berat ketika memang mengenai bahu jalan.

BACA JUGA:Di Pertengahan Tahun, Persentase ASN Ajukan Cerai di Kaur Meningkat

"Kami sangat berterima kasih dengan masyarakat di sini (lokasi proyek, red). Antusias mereka luar biasa. Ini kami lihat sejak kami berada di sini. Bahkan ada yang turut membantu kami dengan sukarela saking mereka bangga dapat jalan mulus," kata Toni.

Oleh karena itu sambung Toni, pihakya tidak ingin membuang waktu yang tersisa. Pihaknya menargetkan sepekan kedepan, badan jalan sudah selesai total dan tinggal pemasangan bahu jalan menggunakan cor split.

BACA JUGA:Kesulitan Air, Puluhan Hektar Sawah Di Kaur Jadi Kebun Jagung

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan