Calon PPS Ikuti Tes Tertulis, Disuguhi 75 Soal CAT
Calon PPS saat mengikuti tes tertulis di SMAN 1 Kaur, kemarin : Calon PPS Ikuti Tes Tertulis Disuguhi 75 Soal CAT -julianto-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - BINTUHAN, Sebanyak 362 dari 1.209 calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk 195 desa dan kelurahan di Kabupaten Kaur menjalani tes tertulis berbasis computer assisted test, Rabu (15/5).
Pantauan Rasel dilokasi tes, peserta mengerjakan soal melalui computer. Para peserta disuguhi 75 soal berkaitan dengan kepemiluan dengan waktu mengerjakan 90 menit.
BACA JUGA:Erwin, Teddy dan Yudi Harzan Berpeluang Diusung Partai Golkar
BACA JUGA:Dibagi Dua Tahap, Pertama Ada 706 Peserta Ikuti Test CAT Seleksi PPS
Tes hari pertama ini diikuti peserta dari Kecamatan Maje dan Nasal, sementara Jumat (17/5) peserta dari Kecamatan Tetap, Semidang Gumay, Kelam Tengah, Padang Guci Hilir, Kaur Tengah yang akan menjalani tes.
Sementara peserta dari kecamatan lain akan mengikuti CAT pada Sabtu (18/5). "Sesuai jadwal pelaksanaan tes tertulis kita gelar di lima lokasi selama tiga hari," ujar Ketua KPU Kaur Muklis Aryanto kepada Rasel Rabu (16/5).
BACA JUGA:Dianggap Bikin Gaduh, Kades Dusun Baru Diberhentikan Sementara
BACA JUGA:Dinsos Layani Langsung Masyarakat di Desa
Diketahui menghadapi pelaksanaan Pilkada 2024 ini selain melakukan prekrutan PPS, KPU Kaur juga melakukan prekrutan anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk ditempatkan di 15 kecamatan di Kabupaten Kaur.
Para panitia adhoc ini akan mulai bertugas terhitung bulan depan melakukan penyusunan berbagai persiapan pemilihan bupati dan wakil bupati Kaur serta gubernur dan wakil gubernur Bengkulu.
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Gelar Rakor Tangani Inflasi Daerah
BACA JUGA:Ingin Jadi Mitra Bulog, Ini Caranya
KPU menjadwalkan untuk pengumuman PPS terpilih disampaikan 24 - 25 Mei mendatang. Sementara pelantikan PPS terpilih 26 Mei nanti. (jul)